Jumat, November 22, 2024
24.6 C
Palangkaraya

Aset Bandara Beringin Sekarang Ada di Tangan Pemkab

MUARA TEWEH– Aset Bandara Beringin Muara Teweh senilai Rp121 Miliar diserahkan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) melalui Kepala Unit Penyelenggara Bandar Udara (UPBU) Haji Muhammad Sidik ke Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barito Utara.
Aset Bandara Beringin yang diserahkan ke Pemkab Barito Utara, menurut Kepala UPBU Haji Muhammad Sidiq Endang Setiawan, terdiri dari beberapa bangunan yang ada dalam Bandara Beringin Muara Teweh.
“Yang kita serahkan diantaranya eks bangunan terminal, eks bangunan Kantor Kementerian Perhubungan dan eks terminal kedatangan dan keberangkatan termasuk jalan, irigasi, dan drainase per hari ini Selasa 1 November 2022,” kata Endang Setiawan di ruang kerja Wabup Sugianto, Selasa (1/11/2022).
Terkait dengan runway dan taxi efron, katanya, saat ini sedang dilakukan proses. Mudah-mudahan dalam waktu dekat sudah ada persetujuan dari Presiden yang akan menyerahkan asetnya kepada pemerintah daerah.
“Untuk tahap kedua aset milik Kemenhub ini masih dalam proses di pusat. Yang kita lalui adalah bandar udara menyurati ke kementerian pusat, kemudian kementerian pusat bersurat kepada Kementerian Keuangan dan per tanggal 18 Okrober, Menteri Keuangan sudah bersurat kepada bapak Presiden untuk persetujuan hibah kepada Pemerintah Kabupaten Barito Utara,” ungkapnya.
Dia berharap, dalam waktu dekat akan kembali dihibahkan fasilitas runway taxi dan efron dengan nilai Rp121 miliar kepada Pemkab Barito Utara. “Saya berharap dengan diserahkan aset ini kepada pemerintah daerah dapat lebih bermanfaat, khususnya bagi masyarakat Barito Utara,” pungkasnya. (her/ens)

Baca Juga :  Jembatan Sei Intu Wujud Keseriusan Mewujudkan Pembangunan

MUARA TEWEH– Aset Bandara Beringin Muara Teweh senilai Rp121 Miliar diserahkan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) melalui Kepala Unit Penyelenggara Bandar Udara (UPBU) Haji Muhammad Sidik ke Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barito Utara.
Aset Bandara Beringin yang diserahkan ke Pemkab Barito Utara, menurut Kepala UPBU Haji Muhammad Sidiq Endang Setiawan, terdiri dari beberapa bangunan yang ada dalam Bandara Beringin Muara Teweh.
“Yang kita serahkan diantaranya eks bangunan terminal, eks bangunan Kantor Kementerian Perhubungan dan eks terminal kedatangan dan keberangkatan termasuk jalan, irigasi, dan drainase per hari ini Selasa 1 November 2022,” kata Endang Setiawan di ruang kerja Wabup Sugianto, Selasa (1/11/2022).
Terkait dengan runway dan taxi efron, katanya, saat ini sedang dilakukan proses. Mudah-mudahan dalam waktu dekat sudah ada persetujuan dari Presiden yang akan menyerahkan asetnya kepada pemerintah daerah.
“Untuk tahap kedua aset milik Kemenhub ini masih dalam proses di pusat. Yang kita lalui adalah bandar udara menyurati ke kementerian pusat, kemudian kementerian pusat bersurat kepada Kementerian Keuangan dan per tanggal 18 Okrober, Menteri Keuangan sudah bersurat kepada bapak Presiden untuk persetujuan hibah kepada Pemerintah Kabupaten Barito Utara,” ungkapnya.
Dia berharap, dalam waktu dekat akan kembali dihibahkan fasilitas runway taxi dan efron dengan nilai Rp121 miliar kepada Pemkab Barito Utara. “Saya berharap dengan diserahkan aset ini kepada pemerintah daerah dapat lebih bermanfaat, khususnya bagi masyarakat Barito Utara,” pungkasnya. (her/ens)

Baca Juga :  Jembatan Sei Intu Wujud Keseriusan Mewujudkan Pembangunan

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/