Senin, November 25, 2024
30.4 C
Palangkaraya

Kotim Raih Predikat Pratama Kabupaten Layak Anak

SAMPIT-Anak merupakan aset daerah yang harus dibina. Hal itu karena anak-anaklah yang nantinya akan memimpin suatu daerah. Untuk itu, pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) terus mengupayakan agar anak-anak di wilayah ini dapat tumbuh dengan baik.

Pembinaan kepada orang tua untuk bisa memberikan kasih sayang serta membimbing langsung anak-anak dengan memberikan pendidikan yang layak terus diupayakan agar putra-putri di Kotim bisa menjadi cikal bakal Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas.

Hasilnya, dengan berbagai upaya tersebut, Kotim meraih predikat pratama untuk Kabupaten layak anak tahun 2023. Predikat tersebut diberikan oleh Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) sebagai apresiasi kepada suatu daerah untuk membangun sistim perlindungan terhadap anak. Sehingga anak bisa merasa aman dan nyaman di daerah tersebut.

Baca Juga :  Pertunjukan Musik Malam Hari di Kotim Diperbolehkan

“Tahun 2023 ini, Kabupaten Kotim memperoleh predikat pratama untuk kabupaten layak anak,”ujar Wakil Bupati Kotim Irawati saat membacakan sambutan Bupati Kotim Halikinnor dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional (HAN) ke- 39 dan keluarga nasional ke- 30, Sabtu (12/8).

Irawati melanjutkan, dengan predikat tersebut Kabupaten Kotim akan terus berkomitmen untuk bisa memberikan perlindungan dan memenuhi kebutuhan hak-hak anak. Dengan rasa aman yang didapatkan anak-anak, dirinya yakin mereka akan bisa tumbuh dengan baik dan akan menjadi calon pemimpin yang hebat yang mampu membawa Bumi Habaring Hurung (Kotim, red) lebih maju lagi di masa depan.

“Pemerintah Kabupaten Kotim terus berkomitmen untuk memberikan perlindungan dan memberikan hak-hak terhadap anak-anak. Sehingga tumbuh kembang mereka bisa berjalan dengan baik,” lanjutnya.

Baca Juga :  Dewan Minta Kepolisian Telisik Tambang Ilegal

“Kita akan terus memberikan hak-haknya anak. Disamping pendidikan kita yang terus kita tingkatkan mutunya, para orang tua juga harus memberikan kasih sayang dan pengawasan terhadap anak agar mereka bisa tumbuh dengan baik,” tambahnya. (sli/ans)

SAMPIT-Anak merupakan aset daerah yang harus dibina. Hal itu karena anak-anaklah yang nantinya akan memimpin suatu daerah. Untuk itu, pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) terus mengupayakan agar anak-anak di wilayah ini dapat tumbuh dengan baik.

Pembinaan kepada orang tua untuk bisa memberikan kasih sayang serta membimbing langsung anak-anak dengan memberikan pendidikan yang layak terus diupayakan agar putra-putri di Kotim bisa menjadi cikal bakal Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas.

Hasilnya, dengan berbagai upaya tersebut, Kotim meraih predikat pratama untuk Kabupaten layak anak tahun 2023. Predikat tersebut diberikan oleh Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) sebagai apresiasi kepada suatu daerah untuk membangun sistim perlindungan terhadap anak. Sehingga anak bisa merasa aman dan nyaman di daerah tersebut.

Baca Juga :  Pertunjukan Musik Malam Hari di Kotim Diperbolehkan

“Tahun 2023 ini, Kabupaten Kotim memperoleh predikat pratama untuk kabupaten layak anak,”ujar Wakil Bupati Kotim Irawati saat membacakan sambutan Bupati Kotim Halikinnor dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional (HAN) ke- 39 dan keluarga nasional ke- 30, Sabtu (12/8).

Irawati melanjutkan, dengan predikat tersebut Kabupaten Kotim akan terus berkomitmen untuk bisa memberikan perlindungan dan memenuhi kebutuhan hak-hak anak. Dengan rasa aman yang didapatkan anak-anak, dirinya yakin mereka akan bisa tumbuh dengan baik dan akan menjadi calon pemimpin yang hebat yang mampu membawa Bumi Habaring Hurung (Kotim, red) lebih maju lagi di masa depan.

“Pemerintah Kabupaten Kotim terus berkomitmen untuk memberikan perlindungan dan memberikan hak-hak terhadap anak-anak. Sehingga tumbuh kembang mereka bisa berjalan dengan baik,” lanjutnya.

Baca Juga :  Dewan Minta Kepolisian Telisik Tambang Ilegal

“Kita akan terus memberikan hak-haknya anak. Disamping pendidikan kita yang terus kita tingkatkan mutunya, para orang tua juga harus memberikan kasih sayang dan pengawasan terhadap anak agar mereka bisa tumbuh dengan baik,” tambahnya. (sli/ans)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/