Jumat, September 13, 2024
23.1 C
Palangkaraya

Lamandau Expo Resmi Ditutup

NANGA BULIK – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamandau sukses melaksanakan Lamandau Expo tahun 2024. Acara yang dilaksanakan selama satu pekan sejak 8 Agustus 2024 tersebut, secara resmi ditutup. Penutupan Lamandau Expo digelar di kawasan Alun-alun kota Nanga Bulik, Kabupaten Lamandau, Rabu (14/8/2024).

Dalam sambutannya, Pj Bupati Lamandau, Said Salim, yang dibacakan oleh Asisten Setda Lamandau, Meigo Basel, menyampaikan, bahwa pelaksanaan Lamandau Expo Tahun 2024, selain dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Kabupaten Lamandau,  juga dimaksudkan untuk memajukan usaha mikro dan potensi UKM daerah, mendorong kinjungan wisata, serta mennjadi pemicu dari kemajuan promosI dan inovasi pemasaran produk berbasis kerarifan lokal daerah.

“Oleh karena itu, partisipasi aktif pemerintah dan seluruh pemangku kepentingan dalam mendukung pembangunan ekonomi berbasis kerakyatan  yang tangguh dan dinamis menjadikannya kongkrit dalam  tataran implementatif,” kata Asisten Setda Lamandau, Meigo Basel, disela-sela kegiatannya saat menutup kegiatan Lamandau Expo, di kawasan Alun-alun kota Nanga Bulik, Kabupaten Lamandau, Rabu (14/8/2024).

Baca Juga :  Bupati Silaturahmi ke Sejumlah Tokoh Kristiani

Meigo menjelaskan, untuk mencapai tujuan mengerakkan aktivitas ekonomi kerakyatan yang kongkrit dan mandiri, diperlukan komitmen dan dukungan kerjasama yang erat dari seluruh pemangku kepentingan pembangunan yang ada di daerah.

“Oleh karena itu, saya berharap dengan Lamandau Expo Tahun 2024 ini, dapat memotivasi kembali seluruh pelaku usaha di Kabupaten Lamandau. Kita  terus dapat secara bersama-sama meningkatkan  persaingan bebas ini,”jelasanya.

Ditambahkannya, dapat dilihat, selama pelaksanaan Lamandau Expo 2024, perputaran dan transaksi keuangan sangat banyak terjadi di Lamandau Expo. Hal ini membuktikan bahwa pelaksanaan Lamandau Expo dapat memotivasi kembali UMKM agar lebih semangat dalam melakukan aktivitasnya.

“Semoga acara-acara seperti ini semakin sering dilaksanakan, sehingga dapat meningkatkan produktifitas UMKM di Kabupaten Lamandau,” imbuhnya.

Baca Juga :  Disnakertrans Lamandau Gelar Pelatihan Kerja

Adapun, selama pelaksanaan Lamandau Expo 2024, juga dilaksanakan job fair (bursa kerja) di stand dinas tenaga kerja dan transmigrasi. Peserta job fair ini sebanyak 13 dunia usaha yang terdiri dari 9 Perkebunan Kelapa Sawit, 2 Perbankan, dan BUMN, dengan jenis pekerjaan yang dicari sebanyak 38 jenis dengan jumlah tenaga kerja yang dibutuhkan sebanyak 161 orang. (lan/uni)

NANGA BULIK – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamandau sukses melaksanakan Lamandau Expo tahun 2024. Acara yang dilaksanakan selama satu pekan sejak 8 Agustus 2024 tersebut, secara resmi ditutup. Penutupan Lamandau Expo digelar di kawasan Alun-alun kota Nanga Bulik, Kabupaten Lamandau, Rabu (14/8/2024).

Dalam sambutannya, Pj Bupati Lamandau, Said Salim, yang dibacakan oleh Asisten Setda Lamandau, Meigo Basel, menyampaikan, bahwa pelaksanaan Lamandau Expo Tahun 2024, selain dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Kabupaten Lamandau,  juga dimaksudkan untuk memajukan usaha mikro dan potensi UKM daerah, mendorong kinjungan wisata, serta mennjadi pemicu dari kemajuan promosI dan inovasi pemasaran produk berbasis kerarifan lokal daerah.

“Oleh karena itu, partisipasi aktif pemerintah dan seluruh pemangku kepentingan dalam mendukung pembangunan ekonomi berbasis kerakyatan  yang tangguh dan dinamis menjadikannya kongkrit dalam  tataran implementatif,” kata Asisten Setda Lamandau, Meigo Basel, disela-sela kegiatannya saat menutup kegiatan Lamandau Expo, di kawasan Alun-alun kota Nanga Bulik, Kabupaten Lamandau, Rabu (14/8/2024).

Baca Juga :  Bupati Silaturahmi ke Sejumlah Tokoh Kristiani

Meigo menjelaskan, untuk mencapai tujuan mengerakkan aktivitas ekonomi kerakyatan yang kongkrit dan mandiri, diperlukan komitmen dan dukungan kerjasama yang erat dari seluruh pemangku kepentingan pembangunan yang ada di daerah.

“Oleh karena itu, saya berharap dengan Lamandau Expo Tahun 2024 ini, dapat memotivasi kembali seluruh pelaku usaha di Kabupaten Lamandau. Kita  terus dapat secara bersama-sama meningkatkan  persaingan bebas ini,”jelasanya.

Ditambahkannya, dapat dilihat, selama pelaksanaan Lamandau Expo 2024, perputaran dan transaksi keuangan sangat banyak terjadi di Lamandau Expo. Hal ini membuktikan bahwa pelaksanaan Lamandau Expo dapat memotivasi kembali UMKM agar lebih semangat dalam melakukan aktivitasnya.

“Semoga acara-acara seperti ini semakin sering dilaksanakan, sehingga dapat meningkatkan produktifitas UMKM di Kabupaten Lamandau,” imbuhnya.

Baca Juga :  Disnakertrans Lamandau Gelar Pelatihan Kerja

Adapun, selama pelaksanaan Lamandau Expo 2024, juga dilaksanakan job fair (bursa kerja) di stand dinas tenaga kerja dan transmigrasi. Peserta job fair ini sebanyak 13 dunia usaha yang terdiri dari 9 Perkebunan Kelapa Sawit, 2 Perbankan, dan BUMN, dengan jenis pekerjaan yang dicari sebanyak 38 jenis dengan jumlah tenaga kerja yang dibutuhkan sebanyak 161 orang. (lan/uni)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/