PURUK CAHU-Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) berperan penting dalam pembangunan suatu Bangsa. Program pengembangan anak usia dini Holistik Integratif (HI) merupakan sebuah upaya pemerintah untuk menghadirkan layanan yang komprehensif. Hal ini sebagai upaya memenuhi kebutuhan esensial anak usia dini.
Program ini tentunya juga hadir sebagai wujud nyata negara dalam pemenuhan hak anak. Terkait itu, Pokja PAUD Kabupaten Mura melaksanakan sosialisasi PAUD HI dan verifikasi portofolio apresiasi bunda PAUD berprestasi, dengan tema mewujudkan PAUD berkualitas menuju Mura Emas 2030. Kegiatan dilaksanakan di Aula Gedung B Kantor Bupati Mura, Kamis (23/9).
Melsi Hermon selaku Ketua Pokja PAUD Mura menyampaikan, tujuan sosialisasi sebagai upaya peningkatan kualitas layanan PAUD HI Provinsi Kalteng. Selain itu memberikan pemahaman tentang PAUD holistik integratif. Karena selama ini masih banyak kesalahpahaman terkait HI yang dianggap program baru.
“Padahal PAUD-HI adalah penanganan anak usia dini secara utuh atau menyeluruh yang mencakup pelayanan gizi dan kesehatan, pendidikan dan pengasuhan, dan perlindungan, untuk mengoptimalkan semua aspek perkembangan anak,” jelasnya.
Diutarakan Melsi Hermon, untuk peserta kegiatan sosialisasi yang dilakukan secara faktual dari unsur pendapat Kecamatan desa dan kelurahan pengurus Pokja Bunda PAUD kabupaten. Kemudian para pendidik dan tenaga kependidikan di Kabupaten Murung Raya.
Kadis Pendidikan Mura, Ferdinan Wijaya dalam sambutan menyampaikan, Pendidikan Anak Usia Dini merupakan upaya pembinaan, yang ditujukan kepada anak sejak lahir sampai dengan usia enam tahun yang dilakukan melalui pemberian rangsangan pendidikan usia enam tahun, yang dilakukan melalui pemberian rangsangan pendidikan.