PALANGKA RAYA – Di tengah hiruk pikuk politik nasional hingga daerah pasca pemilihan umum untuk memilih presiden dan wakil presiden (pilpres), serta pemilihan legilsatif (pileg) pada 14 Februari 2024, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) berencana akan menggelar Muktamar ke-6. Kegiatan itu akan dilaksanakan pada 24-25 Agusutus 2024 di Denpasar, Bali. Pada forum ini partai berlambang bola dunia akan memilih sosok yang akan memimpin PKB selama lima tahun ke depan.
Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKB Provinsi Kalteng Habib Ismail mengatakan, pihaknnya telah bersepakat untuk meminta Ketua Umum DPP PKB Abdul Muhaimin Iskandar atau Cak Imin untuk menjadi ketua umum lagi di periode 2024 -2029.
“Berdasarkan hasil rapat pleno DPW PKB Kalimantan Tengah tanggal 9 Agustus 2024 mendukung dan mensukseskan Muktamar PKB ke-6, dan juga seluruh peserta pleno sepakat meminta Gus Imin untuk menjadi Ketua Umum DPP PKB Periode 2024-2029 dengan pemilihan secara aklamasi,” ujarnya, Kamis (15/8/2024).
Mantan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah itu menyatakan, bahwa PKB di bawah kepemimpinan Abdul Muhaimin Iskandar yang akrab disapa Gus Imin, telah mengalami peningkatan yang signifikan dalam Pemilihan Legislatif 2024.
Oleh karena itu, Habib menilai bahwa pencapaian dalam Pileg 2024 mendorong seluruh peserta pleno untuk meminta Gus Imin kembali memimpin PKB lima tahun ke depan. “Kami DPW PKB Kalteng dan seluruh DPC PKB se-Kalimantan Tengah akan solid mendukung Gus Imin di Muktamar ke-6 PKB di Bali,” tegasnya. (irj/ens)