PALANGKA RAYA-Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin mengucapkan selamat kepada atas terselenggaranya Festival Budaya Isen Mulang (FBIM) yang ke – 27 dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-65 Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng).
Menurut Fairid kegiatan festival ini adalah sebagai event yang tepat untuk pemulihan ekonomi di Kota Palangka Raya. Hal ini dikarenakan adanya event tersebut membuat para wisatawan berkunjung ke Kota Palangka. Otomatis para wisatawan tersebut akan menggunakan jasa di Kota Cantik, baik itu jasa transportasi, akomodasi, jasa tempat hiburan, hingga berkunjung ke objek – objek wisata alam baik wisata kuliner.
“Alhamdulillah karena festival budaya ini diadakan di Kota Palangka Raya, banyak dampak -dampak positif khususnya perekonomian di Kota Palangka Raya dan saya sangat mengapresiasi hal itu,” ungkapnya kemarin.
Lebih lanjut dirinya menyampaikan, kegiatan tersebut adalah ajang yang pas dari Pemerintah Kota Palangka Raya untuk menawarkan dan mempromosikan keindahan alam yang terdapat pada objek-objek wisata.
Dimana harapnya selain menyaksikan serangkaian lomba FBIM, para wisatawan juga bisa menikmati keindahan alam unggulan Kota Cantik, seperti wisata air hitam Kereng Bangkirai, taman nasional sebangau dan wisata sungai batu Sei Gohong.
“Sukes buat Festival Budaya Isen Mulang, semoga di usia yang ke 65 tahun ini Provinsi Kalimantan Tengah semakin jaya, berkah dan ekonomi Kalteng bisa terus bertumbuh,” ucapnya. (ahm/ans/ko)