MES Kalteng seperti disampaikan Isna Maryani berharap bisa menjalin kerjasama dan kemitraan dengan RRI dalam rangka mengedukasi dan memberikan informasi yang benar kepada masyarakat tentang sistem ekonomi syariah.
Sementara itu Anggota Dewan Pakar MES Kalteng Dr H Ir Syamsuri Yusuf MSi, menyampaikan siap untuk berkolaborasi dengan RRI Kalteng. Sebagai doktor bidang ekonomi syariah, Syamsuri siap jika diperlukan sebagai narasumber.
“Ekonomi syariah merupakan sebuah sistem. Serupa halnya dengan sistem ekonomi konvesional yang juga sebuah sistem. Ekonomi syariah bersifat universal, siapa saja bisa menggunakan sistem ini tanpa dibatasi oleh kepercayaan. Kita ingin memasyarakatkan ekonomi syariah, dan mensyariahkan ekonomi masyarakat,” ujar dosen di Universitas Palangka Raya ini.
Industri halal yang merupakan bagian dari sistem ekonomi syariah dalam beberapa tahun terakhir ini terus mengalami pertumbuhan. Melihat besarnya potensi pasar ekonomi syariah di dunia sejumlah negara pun berlomba-lomba menjadi pemain utama, termasuk China dan Thailand.
Mengutip CNN Indonesia (10/8/2021), BI menyebut bahwa saat ini China mengejar target menjadi pemain utama ekonomi syariah di Dunia. China telah menjadi pengekspor busana muslim terbesar di dunia. (sma)