Minggu, April 13, 2025
24.3 C
Palangkaraya

Babinsa Kodim 1011/Klk Siaga Amankan Arus Mudik Lebaran 1446 H

KUALA KAPUAS – Dalam rangka mendukung kelancaran dan keamanan perayaan Hari Raya Idulfitri 1446 H, Babinsa Kodim 1011/Kuala Kapuas turut ambil bagian dalam kegiatan Pos Pengamanan (Pos PAM) Lebaran yang berlangsung sejak 28 Maret hingga 7 April 2025.

Pengamanan ini tersebar di titik-titik strategis wilayah Kabupaten Kapuas dan Kabupaten Pulang Pisau, Senin (7/4/2025).

Bersama unsur pengamanan lainnya seperti Kepolisian, Dishub, Satpol PP, Dinas Kesehatan, hingga Pramuka, para Babinsa ditempatkan di lokasi-lokasi vital seperti jalan lintas provinsi, pasar, dan area penyeberangan feri.

Kehadiran mereka bertujuan untuk membantu mengurai kemacetan, menjaga ketertiban, serta memberikan rasa aman kepada para pemudik.

Dandim 1011/Klk Letkol Inf Pamungkas Army Saputro, S.Sos., S.Li., M.Sc., menegaskan komitmen jajarannya dalam menjalankan tugas pengamanan ini.

Baca Juga :  Babinsa Koramil 1019-06/PLM Komsos untuk Mempererat Silaturahmi

“Kami siap bersinergi dengan seluruh pihak untuk memastikan perayaan Idulfitri berjalan aman, lancar, dan tertib,” tegasnya.

Tak hanya fokus pada pengamanan, para Babinsa juga aktif memberikan bantuan kepada masyarakat, seperti membantu pemudik yang kelelahan, serta mengatur arus lalu lintas di titik-titik rawan kemacetan.

Dengan kehadiran Pos PAM yang diperkuat oleh Babinsa, diharapkan arus mudik dan balik Lebaran 1446 H berlangsung kondusif, sehingga masyarakat dapat merayakan Idulfitri dengan tenang dan nyaman. (penrem)

KUALA KAPUAS – Dalam rangka mendukung kelancaran dan keamanan perayaan Hari Raya Idulfitri 1446 H, Babinsa Kodim 1011/Kuala Kapuas turut ambil bagian dalam kegiatan Pos Pengamanan (Pos PAM) Lebaran yang berlangsung sejak 28 Maret hingga 7 April 2025.

Pengamanan ini tersebar di titik-titik strategis wilayah Kabupaten Kapuas dan Kabupaten Pulang Pisau, Senin (7/4/2025).

Bersama unsur pengamanan lainnya seperti Kepolisian, Dishub, Satpol PP, Dinas Kesehatan, hingga Pramuka, para Babinsa ditempatkan di lokasi-lokasi vital seperti jalan lintas provinsi, pasar, dan area penyeberangan feri.

Kehadiran mereka bertujuan untuk membantu mengurai kemacetan, menjaga ketertiban, serta memberikan rasa aman kepada para pemudik.

Dandim 1011/Klk Letkol Inf Pamungkas Army Saputro, S.Sos., S.Li., M.Sc., menegaskan komitmen jajarannya dalam menjalankan tugas pengamanan ini.

Baca Juga :  Babinsa Koramil 1019-06/PLM Komsos untuk Mempererat Silaturahmi

“Kami siap bersinergi dengan seluruh pihak untuk memastikan perayaan Idulfitri berjalan aman, lancar, dan tertib,” tegasnya.

Tak hanya fokus pada pengamanan, para Babinsa juga aktif memberikan bantuan kepada masyarakat, seperti membantu pemudik yang kelelahan, serta mengatur arus lalu lintas di titik-titik rawan kemacetan.

Dengan kehadiran Pos PAM yang diperkuat oleh Babinsa, diharapkan arus mudik dan balik Lebaran 1446 H berlangsung kondusif, sehingga masyarakat dapat merayakan Idulfitri dengan tenang dan nyaman. (penrem)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/