Jumat, November 22, 2024
31.2 C
Palangkaraya

Pemerintah Bisa Memberi Perhatian Khusus

Dewan Prihatin dengan Banjir di Katingan dan Gumas

PALANGKA RAYA – Wakil Ketua III DPRD Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) Hj Faridawaty Darland Atjeh turut prihatin atas musibah banjir yang terjadi di sejumlah kecamatan di Kabupaten Katingan dan Gunung Mas akibat tingginya curah hujan dalam beberapa hari terakhir.
Menurut Faridawaty, kurang lebih ada 1.452 rumah penduduk Kecamatan Katingan Tengah, Kabupaten Katingan terendam air. Selain rumah, 8 tempat ibadah (3 masjid dan 5 surau), 5 fasilitas sekolah (2 SD dan 3 TK) serta 1 posyandu juga turut terendam air.
Sedangkan tiga kecamatan yang terendam air di Kabupaten Gunung Mas, seperti Kecamatan Hulu Utara, Miri Manasa, dan Damang Batu. Kondisinya cukup parah.
“Bahkan, dampak banjir menyebabkan akses transportasi darat menuju ke ketiga kecamatan tersebut terputus total,” kata wakil rakyat asal daerah pemilihan (dapil) I Kalteng yang meliputi Kabupaten Gunung Mas, Katingan dan Kota Palangka Raya ini kepada Kalteng.co, Rabu (25/8).
Politikus sekaligus Ketua DPW Partai NasDem Kalteng ini minta kepada pemerintah daerah agar dapat memberikan perhatian khusus terhadap wilayah-wilayah yang sering mengalami bencana alam. Ia juga meminta kepada masyarakat yang berada di daerah rawan bencana, agar selalu waspada.
“Saya harap, baik pemerintah daerah maupun satuan tugas (satgas) bencana, dapat memprioritaskan perhatiannya terhadap wilayah-wilayah rawan bencana. Seperti banjir, longsor, dan lain sebagainya, meski tengah fokus menanggulangi pandemi Covid-19. Sedangkan masyarakat, saya minta selalu siaga dan waspada untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan,” ungkap Faridawaty. (pra/ens)

Baca Juga :  Budi Daya Hortikultura Menjanjikan dan Bernilai Ekonomis

Dewan Prihatin dengan Banjir di Katingan dan Gumas

PALANGKA RAYA – Wakil Ketua III DPRD Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) Hj Faridawaty Darland Atjeh turut prihatin atas musibah banjir yang terjadi di sejumlah kecamatan di Kabupaten Katingan dan Gunung Mas akibat tingginya curah hujan dalam beberapa hari terakhir.
Menurut Faridawaty, kurang lebih ada 1.452 rumah penduduk Kecamatan Katingan Tengah, Kabupaten Katingan terendam air. Selain rumah, 8 tempat ibadah (3 masjid dan 5 surau), 5 fasilitas sekolah (2 SD dan 3 TK) serta 1 posyandu juga turut terendam air.
Sedangkan tiga kecamatan yang terendam air di Kabupaten Gunung Mas, seperti Kecamatan Hulu Utara, Miri Manasa, dan Damang Batu. Kondisinya cukup parah.
“Bahkan, dampak banjir menyebabkan akses transportasi darat menuju ke ketiga kecamatan tersebut terputus total,” kata wakil rakyat asal daerah pemilihan (dapil) I Kalteng yang meliputi Kabupaten Gunung Mas, Katingan dan Kota Palangka Raya ini kepada Kalteng.co, Rabu (25/8).
Politikus sekaligus Ketua DPW Partai NasDem Kalteng ini minta kepada pemerintah daerah agar dapat memberikan perhatian khusus terhadap wilayah-wilayah yang sering mengalami bencana alam. Ia juga meminta kepada masyarakat yang berada di daerah rawan bencana, agar selalu waspada.
“Saya harap, baik pemerintah daerah maupun satuan tugas (satgas) bencana, dapat memprioritaskan perhatiannya terhadap wilayah-wilayah rawan bencana. Seperti banjir, longsor, dan lain sebagainya, meski tengah fokus menanggulangi pandemi Covid-19. Sedangkan masyarakat, saya minta selalu siaga dan waspada untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan,” ungkap Faridawaty. (pra/ens)

Baca Juga :  Budi Daya Hortikultura Menjanjikan dan Bernilai Ekonomis

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/