PALANGKA RAYA – Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Norhaini meminta kepada seluruh masyarakat Kota Cantik agar jangan takut memeriksakan dirinya ke fasilitas layanan kesehatan. Hal ini menurut Norhaini, untuk memudahkan Pemerintah Kota Palangka melakukan pelacakan atau tracing terhadap kontak – kontak erat atau orang – orang yang pernak kontak dengan pasien Covid-19.
Selain itu dengan memeriksakan diri dan mengikuti tes baik itu tes antigen maupun tes uji usap Polymerase Chain Reaction (PCR), juga sebagai bentuk partisipasi masyarakat untuk mencegah sebaran Covid – 19. Sehingga apabila hasil tes nya positif, masyarakat bisa mengambil tindakan baik itu isolasi mandiri (isoman) ataupun bila bergejala cukup berat diminta untuk menghubungi fasyankes terdekat.
“Jangan panik apabila masyarakat terkonfirmasi positif, namun masyarakat diminta menghubungi fasyankes terdekat untuk meminta saran apakah melakukan Isoman atau di rawat,” ungkapnya kemarin.
Lebih lanjut legislator asal partai Golongan Karya (Golkar) ini mengatakan, seperti yang dikatakan bapak Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin terkonfirmasi positif bukan lah sebuah aib. “Masyarakat Kota Palangka Raya diminta jangan takut untuk tes, karena saat ini meskipun terkonfirmasi positif pemerintah daerah sudah memiliki pola untuk penanganan pasien Covid,” pungkasnya. (ahm/uni./ko)