PALANGKA RAYA-Sebanyak 24 perusahaan besar swasta (PBS) dari sektor perkebunan, kehutanan, dan pertambangan yang beroperasi di wilayah Kabupaten Gunung Mas (Gumas), sepakat membangun jalan khusus pengangkutan (hauling).
Hal itu adalah solusi agar infrastruktur jalan Kuala Kurun-Palangka Raya tidak terus mengalami kerusakan.
Kesepakatan itu tertuang dalam berita acara nomor: 500.11/323/DISHUB/2025 yang ditandatangani dalam rapat pembahasan terkait pengaturan lalu lintas di Aula Eka Hapakat, Kantor Gubernur Kalteng, Selasa (20/5/2025).
Penandatanganan kesepakatan dilakukan oleh para pimpinan organisasi dan perusahaan, antara lain;
- PT Tadjahan Antang Mineral.
- PT Tuah Globe Mining.
- PT Sembilan Tiga Perdana.
- PT Dayak Membangun Pratama.
- PT Investasi Mandiri.
- PT Pelita Jaya Prima
- PT Hutan Produksi Lestari
- PT Bumi Hijau Prima
- CV Elian Indokalteng.
- PT Kalteng Green Resources.
- GAPKI Kalteng.
- PT Archipelago Timur Abadi.
- PT Kalimantan Ria Sejahtera.
- PT Dwi Warna Karya.
- PT Kapuas Maju Jaya.
- PT Bumi Agro Prima.
- PT Kahayan Agro Plantation.
- PT Humas Alam Subur.
- PT Agrindo Green Lestari.
- PT Citra Agro Abadi. (zia/ovi/ce/ala)