Minggu, Desember 8, 2024
26.1 C
Palangkaraya

SMA Negeri 2 Palangka Raya Kunjungi PT Bandangan Tirta Agung

PALANGKA RAYA – Dalam rangka meningkatkan pengalaman belajar dan penguatan pendidikan karakter, SMA Negeri 2 Palangka Raya melaksanakan kegiatan kokurikuler berupa kunjungan industri ke PT. Bandangan Tirta Agung di Bati-bati, Kalimantan Selatan Sabtu, (5/10/2024). Kunjungan bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada para siswa melihat langsung proses pengolahan Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) PROF, mulai dari penyulingan hingga produk jadi (finished goods), yang menggunakan teknologi robotic canggih.

Menurut Wakil Kepala Sekolah bidang Kurikulum, Suluh SPd mengatakan kunjungan ke PT. Bandangan Tirta Agung merupakan kegiatan kokulikuler untuk peserta didik menguatkan da memperdalam, atau sebagai pengayaan mata pelajaran yang sudah dipelajari dalam kegiatan intrakurikuler sedangkan alasan dipilihnya PT Bandangan Tirta Agung karena merupakan satu-satunya perusahaan AMDK di Kalimantan yang menggunakan mesin robotik dalam produksinya.

Baca Juga :  Tingkatkan Kerjasama, Rektor UPR Silaturahmi ke Polda Kalteng

“Kami berharap ini dapat memperkaya wawasan siswa, terutama dalam memahami teknologi modern dan dunia industri yang terus berkembang. Ini sekaligus melengkapi teori yang mereka dapatkan di sekolah,” ujar Suluh.

Sementara itu, Kepala SMA Negeri 2 Palangka Raya, M Rifani SPd,  sangat mendukung kegiatan ini, dirinya menyampaikan bahwa kunjungan industri ini merupakan bagian dari upaya sekolah untuk mengoptimalkan penguatan karakter siswa.

“Kegiatan ini menjadi program rutin tahunan kami karena memberikan banyak manfaat, baik dari segi wawasan, keterampilan, maupun karakter siswa. Selain teori di kelas, mereka juga harus siap menghadapi dunia kerja nyata,” tutur Rifani.

Ditambahkannya kegiatan kokurikuler juga mesti didukung para wakil kepala sekolah bidang Kesiswaan, Humas, serta Sarana dan Prasarana. ” Kami berpendapat pengalaman langsung di lapangan mampu menumbuhkan sikap kritis siswa terhadap realitas dunia kerja, dengan melihat langsung proses produksi dan berinteraksi di tempat industri, siswa akan lebih memahami dinamika serta tantangan yang ada,” imbuhnya.

Baca Juga :  Siswa SMAN 2 Palangka Raya Menggali Kearifan Lokal pada PKWU

Selama kunjungan, rombongan SMA Negeri 2 Palangka Raya diwakili oleh Kepala Tata Usaha, Ernie Handayani SE, Mewakili SMAN 2 Palangka Raya ia menyampaikan terima kasih kepada PT. Bandangan Tirta Agung atas sambutan hangatnya dan menyerahkan cenderamata berupa minyak aromaterapi hasil karya siswa dari mata pelajaran Biologi. Produk tersebut dibuat dari ekstrak kelapa, bunga kenanga, dan daun pandan sebagai simbol kreativitas dan inovasi yang dihasilkan siswa.

Diharapkan melalui kegiatan ini, siswa SMA Negeri 2 Palangka Raya semakin siap menghadapi tantangan dunia industri setelah menyelesaikan pendidikan, serta mampu menerapkan nilai-nilai karakter positif yang mereka pelajari sepanjang proses pendidikan di sekolah.(hen)

PALANGKA RAYA – Dalam rangka meningkatkan pengalaman belajar dan penguatan pendidikan karakter, SMA Negeri 2 Palangka Raya melaksanakan kegiatan kokurikuler berupa kunjungan industri ke PT. Bandangan Tirta Agung di Bati-bati, Kalimantan Selatan Sabtu, (5/10/2024). Kunjungan bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada para siswa melihat langsung proses pengolahan Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) PROF, mulai dari penyulingan hingga produk jadi (finished goods), yang menggunakan teknologi robotic canggih.

Menurut Wakil Kepala Sekolah bidang Kurikulum, Suluh SPd mengatakan kunjungan ke PT. Bandangan Tirta Agung merupakan kegiatan kokulikuler untuk peserta didik menguatkan da memperdalam, atau sebagai pengayaan mata pelajaran yang sudah dipelajari dalam kegiatan intrakurikuler sedangkan alasan dipilihnya PT Bandangan Tirta Agung karena merupakan satu-satunya perusahaan AMDK di Kalimantan yang menggunakan mesin robotik dalam produksinya.

Baca Juga :  Tingkatkan Kerjasama, Rektor UPR Silaturahmi ke Polda Kalteng

“Kami berharap ini dapat memperkaya wawasan siswa, terutama dalam memahami teknologi modern dan dunia industri yang terus berkembang. Ini sekaligus melengkapi teori yang mereka dapatkan di sekolah,” ujar Suluh.

Sementara itu, Kepala SMA Negeri 2 Palangka Raya, M Rifani SPd,  sangat mendukung kegiatan ini, dirinya menyampaikan bahwa kunjungan industri ini merupakan bagian dari upaya sekolah untuk mengoptimalkan penguatan karakter siswa.

“Kegiatan ini menjadi program rutin tahunan kami karena memberikan banyak manfaat, baik dari segi wawasan, keterampilan, maupun karakter siswa. Selain teori di kelas, mereka juga harus siap menghadapi dunia kerja nyata,” tutur Rifani.

Ditambahkannya kegiatan kokurikuler juga mesti didukung para wakil kepala sekolah bidang Kesiswaan, Humas, serta Sarana dan Prasarana. ” Kami berpendapat pengalaman langsung di lapangan mampu menumbuhkan sikap kritis siswa terhadap realitas dunia kerja, dengan melihat langsung proses produksi dan berinteraksi di tempat industri, siswa akan lebih memahami dinamika serta tantangan yang ada,” imbuhnya.

Baca Juga :  Siswa SMAN 2 Palangka Raya Menggali Kearifan Lokal pada PKWU

Selama kunjungan, rombongan SMA Negeri 2 Palangka Raya diwakili oleh Kepala Tata Usaha, Ernie Handayani SE, Mewakili SMAN 2 Palangka Raya ia menyampaikan terima kasih kepada PT. Bandangan Tirta Agung atas sambutan hangatnya dan menyerahkan cenderamata berupa minyak aromaterapi hasil karya siswa dari mata pelajaran Biologi. Produk tersebut dibuat dari ekstrak kelapa, bunga kenanga, dan daun pandan sebagai simbol kreativitas dan inovasi yang dihasilkan siswa.

Diharapkan melalui kegiatan ini, siswa SMA Negeri 2 Palangka Raya semakin siap menghadapi tantangan dunia industri setelah menyelesaikan pendidikan, serta mampu menerapkan nilai-nilai karakter positif yang mereka pelajari sepanjang proses pendidikan di sekolah.(hen)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/