Kamis, November 21, 2024
24.5 C
Palangkaraya

PT NAL Gelar Training Komite Bisa

Miin Ahadi

NANGA BULIK – Perusahaan Perkebunan Kelapa Sawit PT Nirmala Agro Lestari (NAL) terus  menggencarkan program kegiatan training Komite Bisa bagi sejumlah sekolah binaan PT NAL.  Kegiatan ini merupakan bagian dari program Astra Agro Cerdas yang digelar setiap tahun dengan tujuan untuk meningkatkan kapasitas dan kapabilitas tenaga pengajar, kepala sekolah dan pengurus komite yang ada di ring satu atau lingkungan perusahaan PT NAL.

“Dalam hal ini, PT Astra Agro Lestari bekerjasama dengan Yayasan Sakolah Insan Semesta yang ada di Bogor, Jawa Barat, dengan instruktur dan pemateri yang professional dibidangnya,” kata Administratur PT NAL, Miin Ahadi.

Ada  5 desa, 11 sekolah yang terlibat dalam kegiatan ini, yakni SDN Perigi, TK Tunas Nirmala SDS Nirmala Cendekia, SDN  Pamalontian SMPN 6 Bulik, SDN Beruta 1, SDN Beruta 2, SMPN 5 Bulik, SMAN 2 Bulik,  SDN Sungai Mentawa dan SDN Bunut.

Baca Juga :  Stikes Eka Harap Gelar Yudisium, Pelantikan dan Angkat SUmpah Perawat

Menurut nya kegiatan ini sangat penting, karena selain bisa memberikan pengalaman baru, hal itu mengajarkan  bagaimana sekolah melibatkan komite dari setiap kebijakan yang diambil sehingga peran komite di sekolah menjadi terukur dan terarah.

“Misalkan kebijakan sekolah terkait PTM atau PJJ di masa Covid-19 ini, seyogyanya sekolah melibatkan komite sekolah agar kebijkan sekolah didukung oleh seluruh orang tua yang diwakilkan melalui komite sekolah,” imbuhnya.

Sementara itu Asisten CSR, Abiddin menjelaskan banyak peran komite sekolah yang harus dimaksimalkan oleh pihak sekolah sehingga sekolah tersebut memiliki kemajuan Bersama. Oleh karenanya pelibatan pihak sekolah dan komite dalam kegiatan training ini sangat membantu membuka wawasan peserta terkait pentingnya fungsi dari sebuah Lembaga komite sekolah.

Baca Juga :  DLH Kalteng Gelar Bimtek Pengelolaan Sampah

Dalam kesempatan yang sama Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau H. Abdul Kohar, menyambut baik pelaksanaan kegiatan ini. Pihaknya mengaku sangat mengapresiasi PT NAL yang sudah menyelenggarakan kegiatan ini dengan mendatangkan pemateri Nasional. (lan/sma/s/ko)

Miin Ahadi

NANGA BULIK – Perusahaan Perkebunan Kelapa Sawit PT Nirmala Agro Lestari (NAL) terus  menggencarkan program kegiatan training Komite Bisa bagi sejumlah sekolah binaan PT NAL.  Kegiatan ini merupakan bagian dari program Astra Agro Cerdas yang digelar setiap tahun dengan tujuan untuk meningkatkan kapasitas dan kapabilitas tenaga pengajar, kepala sekolah dan pengurus komite yang ada di ring satu atau lingkungan perusahaan PT NAL.

“Dalam hal ini, PT Astra Agro Lestari bekerjasama dengan Yayasan Sakolah Insan Semesta yang ada di Bogor, Jawa Barat, dengan instruktur dan pemateri yang professional dibidangnya,” kata Administratur PT NAL, Miin Ahadi.

Ada  5 desa, 11 sekolah yang terlibat dalam kegiatan ini, yakni SDN Perigi, TK Tunas Nirmala SDS Nirmala Cendekia, SDN  Pamalontian SMPN 6 Bulik, SDN Beruta 1, SDN Beruta 2, SMPN 5 Bulik, SMAN 2 Bulik,  SDN Sungai Mentawa dan SDN Bunut.

Baca Juga :  Stikes Eka Harap Gelar Yudisium, Pelantikan dan Angkat SUmpah Perawat

Menurut nya kegiatan ini sangat penting, karena selain bisa memberikan pengalaman baru, hal itu mengajarkan  bagaimana sekolah melibatkan komite dari setiap kebijakan yang diambil sehingga peran komite di sekolah menjadi terukur dan terarah.

“Misalkan kebijakan sekolah terkait PTM atau PJJ di masa Covid-19 ini, seyogyanya sekolah melibatkan komite sekolah agar kebijkan sekolah didukung oleh seluruh orang tua yang diwakilkan melalui komite sekolah,” imbuhnya.

Sementara itu Asisten CSR, Abiddin menjelaskan banyak peran komite sekolah yang harus dimaksimalkan oleh pihak sekolah sehingga sekolah tersebut memiliki kemajuan Bersama. Oleh karenanya pelibatan pihak sekolah dan komite dalam kegiatan training ini sangat membantu membuka wawasan peserta terkait pentingnya fungsi dari sebuah Lembaga komite sekolah.

Baca Juga :  DLH Kalteng Gelar Bimtek Pengelolaan Sampah

Dalam kesempatan yang sama Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau H. Abdul Kohar, menyambut baik pelaksanaan kegiatan ini. Pihaknya mengaku sangat mengapresiasi PT NAL yang sudah menyelenggarakan kegiatan ini dengan mendatangkan pemateri Nasional. (lan/sma/s/ko)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/