Pria yang juga merupakan mahasiswa angkatan pertama program doktoral ilmu lingkungan ini juga menyampaikan ucapan syukur karena program studi doktoral ilmu lingkungan pascasarjana UPR telah diakui oleh pihak Kementerian Pendidikan kebudayaan dan Riset RI .
“Ini luar biasa karena program doktoral ilmu lingkungan terakreditasi B,” kata Katma, disambut tepuk tangan para hadirin di ruangan tersebut.
Katma juga menyampaikan pesan dan harapan kepada seluruh wisudawan program pascasarjana untuk tidak bosan menuntun ilmu, sekaligus menerapkan ilmu pengetahuan yang telah didapatkan agar bermanfaat bagi masyarakat. Dengan sebuah pantun, Katma F Dirun menutup sambutannya saat itu.
“Buah pepaya disimpan di lemari es, selamat berkarya dan semoga sukses” ucap Katma mengakhiri sambutannya.
Sementara itu, Direktur Pascasarjana UPR Prof Yetrie Ludang kepada wartawan mengatakan bahwa PPs-UPR terus melakukan pembenahan dan perbaikan untuk meningkatkan mutu lulusan dan kemajuan kampus.
“Kami terus berbenah untuk meningkatkan kualitas program pascasarjana UPR agar sesuai dengan standar nasional dari suatu program pascasarjana sebagaimana yang telah ditetapkan oleh Ditjen Dikti,” kata perempuan lulusan program doktor Universitas 10 November Surabaya.
Pada hari ini, Sabtu (19/12), seluruh lulusan pascasarjana yang mengikuti yudisium XXXIIII akan mengikuti acara wisuda secara resmi di UPR. (sja/ce/ala)