PURUK CAHU – Dalam kampanye politiknya, pasangan calon bupati dan wakil bupati Murung Raya, H Nuryakin-Doni (Nurani) selalu disambut antusias warga. Karena masyarakat merasa Nurani selalu di hati. Sepert yang terlihat di Kecamatan Murung, beberapa waktu lalu.
Kehadiran paslon Nurani di Murung disambut antusias masyarakat. Mereka terus meneriakkan yel yel “Nurani, Nurani, Nuryakin – Doni”. Masyarakat setempat menilai bahwa program- program yang disiapkan Nurani sangat menyentuh langsung ke masyarakat.
Semangat perubahan yang begitu besar menggelayut dalam hati warga yang bertemu Nurani. Pikiran dan keinginan masyarakat serta harap semua itu diyakini akan tertumpahkan saat hari realisasi kekuasaan rakyat di momen hari penceblosan pada 27 November 2024, yang hanya tinggal menghitung hari.
Calon Bupati Murung Raya, H Nuryakin mengingatkan agar semua masyarakat di Kecamatan Murung berperan aktif dalam mensukseskan pemilihan kepala daerah yang tak lama lagi akan dilangsungkan. Tepatnya pada 27 November mendatang.
“Mari kita semua bersama mensukseskan pelaksanaan pilkada untuk memilih bupati dan wakil bupati Murung Raya untuk masa periode 2025–2030 dengan tertib, aman dan kondusif,” kata Nuryakin.
Mantan Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Tengah itu mengimbau semua masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya dengan bijak, dan jangan ada yang golput.
Landasan utama gerakan Nurani adalah kebulatan tekad dan tujuan dalam perbedaan. “Kita boleh berbeda suku, agama dan bahasa, tapi kita bersama dalam tujuan kita,” tegasnya.
Gerakan Nurani bertekad menghapus batas-batas perbedaan itu, agar pembangunan bisa lebih merata, adil dan mensejahterakan masyarakat sampai ke pelosok daerah Murung Raya. (tim/ens)