Bakat Z Muchtar dalam merangkai nada dimulai sejak 1972 saat menempuh pendidikan di Kota Surabaya, Jawa Timur (Jatim). Kala itu ia masih berusia 20 tahun. Di Kota Pahlawan inilah Z Muchtar bertemu banyak seniman berbaka. Kepiawaiannya merangkai nada, mengubah kata menjadi lirik, dan menentukan garpu tala kian terasah. Â
Di balik lagu hits dan populer yang dinyanyikan oleh pedangdut legendaris Indonesia, ternyata ada sosok Z Muchtar. Ratusan lagu top telah diciptakan pria kelahiran Kalimantan Selatan (Kalsel) itu. Termasuk lagu yang dinyanyikan raja dangdut Rhoma Irama. Lantunan lagu-lagu yang diciptakan Z Muchtar masih dinikmati hingga generasi masa kini. Akhir Desember 2022 lalu, Kalteng Pos berkesempatan berbincang-bincang dengan Z Muchtar.