Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kalimantan Tengah, Rusita Irma, menekankan pentingnya peningkatan dan pemerataan infrastruktur pendidikan. Pemerintah daerah dan provinsi harus memberikan perhatian khusus pada penyediaan dan perbaikan fasilitas pendidikan, terutama di daerah pedesaan yang masih kekurangan sarana dan prasarana yang memadai.