“Saya selaku Wakil Ketua Komisi III DPRD Barito Utara mengapresiasi dan memberikan penghargaan atas pelaksanaan pemagangan dalam negeri ini. Karena dalam pemagangan ini para peserta mendapatkan pengalaman yang sifatnya langsung berupa kompetensi”.
Pemerintah Kabupaten Barito Utara melalui Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi, Koperasi dan UKM (Disnakertranskop UKM) setempat melaksanakan rapat koordinasi (rakor) sekaligus pembekalan kepada 110 peserta pemagangan dalam negerI tahun 2023 dengan mengusung tema "Optimalisasi Norma Ketenagakerjaan Dalam Menjalin Hubungan Industrial yang Bermutu," yang dilaksanakan di Aula Kantor Kecamatan Teweh Tengah, Kamis (15/6).