Selasa, Mei 13, 2025
27.5 C
Palangkaraya

Penjual Ikan Naik Haji, Inilah Kisah Haru Jemaah Lansia dari Katingan

JEMAAH haji Kalteng sudah mulai bertolak ke tanah suci.

Sebanyak 54 Jemaah Haji dari Kabupaten Katingan diberangkatkan ke Tanah Suci pada musim haji tahun 1446 H/2025 M pada Selasa (12/5/2025).

Di antara mereka, terdapat 6 jamaah kategori prioritas lanjut usia (lansia).

Salah satunya adalah Ali, seorang pedagang ikan lansia asal Kasongan, yang akhirnya mendapat kesempatan menunaikan rukun Islam ke-5.

Ali merupakan pedagang ikan laut di Jalan Bungai, Komplek Pata, Kasongan.

Ia memulai aktivitasnya sejak pukul 07.00 hingga 16.00 WIB.

Ternyata, keseharian itu menjadi langkah awal yang mengantarkan Ali bisa menunaikan ibadah di tanah suci.

Dari hasil berdagang, Ali bersama istri (alm) konsisten menabung untuk menunaikan niat mereka.

Baca Juga :  Tiga Jemaah Haji yang Belum Ditemukan

“Mulanya saya menabung sedikit demi sedikit bersama almarhumah istri. Setelah terkumpul satu sampai dua juta rupiah, langsung saya setor ke bank. Begitu terus sampai akhirnya bisa mendaftar haji dengan dana sekitar lima puluh juta rupiah,” ungkap Ali, dikutip dari kalteng.kemenag.go.id.

Namun, di tengah jalan, Ali mendapat ujian dengan perginya sang istri untuk selama-lamanya pada tahun 2024.

Ditambah lagi dirinya sempat mengalami stroke yang membuatnya hanya bisa terbaring selama delapan bulan.

“Alhamdulillah, berkat ketekunan dan doa, saya bisa pulih, dan kini siap menjalankan ibadah haji,” ucapnya.

Berbagi cerita, Ali menekankan pentingnya kejujuran dalam berdagang. Dengan kejujuran dalam berdagang, maka harta yang diperoleh akan menjadi berkah. “Kadang kalau ada pelanggan yang

Baca Juga :  Pengumuman! Cek Kesehatan Gratis di Palangka Raya Dimulai Februari 2025

kesusahan, saya kasih utang dulu. Begitu cara saya membantu sesama,” ujarnya.

Ali yang tergabung dalam kloter BDJ 5 akan masuk Asrama Haji Banjarmasin pada tanggal 12 Mei 2025 dan berangkat menuju Madinah pada tanggal 13 Mei 2025.

Perjalanan Ali menjadi bukti bahwa niat, dibarengi usaha dan kesabaran akhirnya membuahkan hasil. Semoga ibadah haji Kakek Ali dilancarkan dan meraih kemabruran. (hms/abw)

JEMAAH haji Kalteng sudah mulai bertolak ke tanah suci.

Sebanyak 54 Jemaah Haji dari Kabupaten Katingan diberangkatkan ke Tanah Suci pada musim haji tahun 1446 H/2025 M pada Selasa (12/5/2025).

Di antara mereka, terdapat 6 jamaah kategori prioritas lanjut usia (lansia).

Salah satunya adalah Ali, seorang pedagang ikan lansia asal Kasongan, yang akhirnya mendapat kesempatan menunaikan rukun Islam ke-5.

Ali merupakan pedagang ikan laut di Jalan Bungai, Komplek Pata, Kasongan.

Ia memulai aktivitasnya sejak pukul 07.00 hingga 16.00 WIB.

Ternyata, keseharian itu menjadi langkah awal yang mengantarkan Ali bisa menunaikan ibadah di tanah suci.

Dari hasil berdagang, Ali bersama istri (alm) konsisten menabung untuk menunaikan niat mereka.

Baca Juga :  Tiga Jemaah Haji yang Belum Ditemukan

“Mulanya saya menabung sedikit demi sedikit bersama almarhumah istri. Setelah terkumpul satu sampai dua juta rupiah, langsung saya setor ke bank. Begitu terus sampai akhirnya bisa mendaftar haji dengan dana sekitar lima puluh juta rupiah,” ungkap Ali, dikutip dari kalteng.kemenag.go.id.

Namun, di tengah jalan, Ali mendapat ujian dengan perginya sang istri untuk selama-lamanya pada tahun 2024.

Ditambah lagi dirinya sempat mengalami stroke yang membuatnya hanya bisa terbaring selama delapan bulan.

“Alhamdulillah, berkat ketekunan dan doa, saya bisa pulih, dan kini siap menjalankan ibadah haji,” ucapnya.

Berbagi cerita, Ali menekankan pentingnya kejujuran dalam berdagang. Dengan kejujuran dalam berdagang, maka harta yang diperoleh akan menjadi berkah. “Kadang kalau ada pelanggan yang

Baca Juga :  Pengumuman! Cek Kesehatan Gratis di Palangka Raya Dimulai Februari 2025

kesusahan, saya kasih utang dulu. Begitu cara saya membantu sesama,” ujarnya.

Ali yang tergabung dalam kloter BDJ 5 akan masuk Asrama Haji Banjarmasin pada tanggal 12 Mei 2025 dan berangkat menuju Madinah pada tanggal 13 Mei 2025.

Perjalanan Ali menjadi bukti bahwa niat, dibarengi usaha dan kesabaran akhirnya membuahkan hasil. Semoga ibadah haji Kakek Ali dilancarkan dan meraih kemabruran. (hms/abw)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/