GUNUNG MAS- PT. Archipelago Timur Abadi (ATA) mengadakan kegiatan vaksinasi missal, Rabu (27/10). Dalam pelaksanaannya, PT.ATA bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Gunung Mas, Puskesmas Tampang Tumbang Anjir serta TNI AD dari Kodam XII Tanjung Pura sebagai tenaga medisnya.
Dalam hal ini, pihak perusahaan memfasilitasi tempat pelaksanaan vaksin untuk seluruh karyawan dan seluruh desa sekitar perusahaan supaya dapat ikut menerima vaksin sebagai upaya dalam membantu program pemerintah dalam percepatan vaksin nasional.
General Manager PT. ATA, Sugyanto Manik menyampaikan bahwa, kegiatan ini tentu untuk memberikan kemanfaatan bagi seluruh karyawan serta warga masyarakat sekitar perusahaan sebagai bentuk kepedulian PT. ATA.
Menurutnya, vaksin yang digunakan adalah jenis sinovac dengan target sebanyak 1500 dosis. Kegiatan ini rencananya akan dilakukan selama dua( 2 ) hari berturut-turut dimulai pada Hari Rabu Tanggal 27 Oktober dan Kamis Tanggal 28 Oktober 2021.
“Hal ini merupakan sumbangsih PT.ATA untuk membantu masyarakat sekitar perusahaan dalam menekan angka penyebaran virus Covid 19 di Kecamatan Kurun, Kabupaten Gunung Mas, khususnya dan wilayah Kalimantan Tengah pada umumnya,”ucapnya.
Menurutnya, dengan dilakukannya kegiatan ini, diharapkan mampu untuk mencapai Herd Immunity secara missal sehingga semua kegiatan seperti perekonomian, pendidikan dan lain-lain bisa berjalan kembali, yang semula berhenti total dikarenakan pandemi.
“Hadirnya PT. ATA di Kabupaten Gunung Mas ini, selain membantu dari sisi perekonomian daerah atau warga lokal, juga mendukung program pemerintah dalam percepatan vaksinasi Covid 19 di wilayah Kabupaten Gunung Mas,”ucapnya.
Terlihat antusias yang besar dari warga serta karyawan yang berada di sekitar areal kebun PT. ATA untuk mengikuti program vaksin yang kami adakan ini. Hal tersebut terlihat dari kehadiran warga dan seluruh karyawan perusahaan yang terus datang saat pelaksanaan vaksinasi dilakukan,” tambahnya.
Masih menurut S.Manik, dalam pelaksanaan kegiatan vaksinasi massal gratis ini seluruh peserta mengikuti protokol kesehatan seperti mencuci tangan, menggunakan masker serta menjaga jarak aman.
“PT.ATA berterima kasih secara khusus kepada GAPKI, Dinas Kesehatan Kabupaten Gunung Mas, Puskesmas Tampang Tumbang Anjir serta TNI yang sudah membantu mensukseskan kegiatan vaksinasi yang dilakukan di dalam perusahaan ini,”pungkasnya.(bud)