KUALA PEMBUANG-Masyarakat Kecamatan Seruyan Hilir dan Seruyan Hilir Timur Kabupaten Seruyan berharap ada bantuan bibit sawit dari Pemerintah Kabupaten Seruyan melalui instansi terkait. Hal tersebut disampaikan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan, Bejo Riyanto. Menurutnya, saat pihaknya melakukan reses di daerah pemilihan, masyarakat mengusulkan hal tersebut.
Bejo mengatakan, masyarakat meminta kepada instansi terkait agar bisa memberikan bantuan berupa bibit sawit di daerah pemilihan (Dapil I) yang meliputi Kecamatan Seruyan Hilir dan Seruyan Hilir Timur. “Saat kita melaksanakan reses di Dapil I, banyak masyarakat, khususnya petani perkebunan kelapa sawit yang mengharapkan adanya bantuan bibit dari Pemkab Seruyan. Sebab lahan yang mereka miliki sangat potensial peruntukannya untuk tanaman sawit,” kata Bejo, belum lama ini.
Dikatakan Bejo, perkebunan kelapa sawit saat ini menjadi salah satu komoditas andalan pada sektor perkebunan, tentunya bagi para petani yang ada di wilayah Kuala Pembuang. Dengan adanya PBS besar perkebunan kelapa sawit, juga mampu menampung hasil dari panen para petani di daerah Kabupaten Seruyan.
“Karena memang kelapa sawit ini menjadi salah satu komoditas primadona di Seruyan. Sehingga banyak petani-petani kita yang memiliki kebun sawit. Selain harga yang cukup tinggi, penjualan pun sangat mudah dengan adanya PBS yang mampu menampung hasil panen dari masyarakat, ” ungkapnya.
Lebih lanjut dia menjelaskan, bahwa di Dapil I saat ini masih banyak lahan kosong milik masyarakat yang sangat berpotensi sebagai perkebunan kelapa sawit. Maka dari itu, para petani banyak mengusulkan bibit unggul kepada pemerintah setempat, guna menfaatkan lahan mereka yang masih belum tergarap. Harapan tersebut pun mereka sampaikan kepada wakil rakyat saat melaksanakan reses di wilayah tersebut.(bud)