Senin, November 25, 2024
24.6 C
Palangkaraya

Pemerintah Daerah Harus Memperhatikan Rumah Ibadah

KUALA KAPUAS – Salah satu sarana umum yang perlu mendapatkan perhatian dari pemerintah daerah melalui dinas terkait adalah rumah ibadah. Hal tersebut disampaikan oleh Rahmad Jainudin, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kapuas.

“Kami di DPRD Kabupaten Kapuas selalu memperhatikan isu-isu yang berkaitan dengan rumah ibadah, dan hal ini juga kami sampaikan kepada pemerintah daerah,” ucap Rahmad Jainudin.

Legislator dari Partai Golkar ini menjelaskan bahwa keberadaan rumah ibadah sangat penting bagi masyarakat dan berfungsi sebagai tempat untuk melaksanakan berbagai kegiatan keagamaan. Oleh karena itu, tugas pemerintah daerah adalah membantu dalam pembangunan atau renovasi rumah ibadah di Kabupaten Kapuas.

“Setiap tahun, kami sebagai anggota DPRD Kapuas terus meminta alokasi anggaran agar rumah ibadah mendapatkan perhatian yang pantas, dan hal ini diwujudkan dengan baik,” tegasnya.

Baca Juga :  Komisi IV Memonitor Pos Penyekatan

Wakil Rakyat dari Daerah Pemilihan (Dapil) IV ini juga mengajak pengurus rumah ibadah di Kabupaten Kapuas untuk mengusulkan rumah ibadah yang membutuhkan perhatian, sehingga nantinya dapat ditindaklanjuti oleh pemerintah daerah.

“Harapannya, semua rumah ibadah akan mendapatkan perhatian yang layak,” pungkasnya. (alh)

KUALA KAPUAS – Salah satu sarana umum yang perlu mendapatkan perhatian dari pemerintah daerah melalui dinas terkait adalah rumah ibadah. Hal tersebut disampaikan oleh Rahmad Jainudin, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kapuas.

“Kami di DPRD Kabupaten Kapuas selalu memperhatikan isu-isu yang berkaitan dengan rumah ibadah, dan hal ini juga kami sampaikan kepada pemerintah daerah,” ucap Rahmad Jainudin.

Legislator dari Partai Golkar ini menjelaskan bahwa keberadaan rumah ibadah sangat penting bagi masyarakat dan berfungsi sebagai tempat untuk melaksanakan berbagai kegiatan keagamaan. Oleh karena itu, tugas pemerintah daerah adalah membantu dalam pembangunan atau renovasi rumah ibadah di Kabupaten Kapuas.

“Setiap tahun, kami sebagai anggota DPRD Kapuas terus meminta alokasi anggaran agar rumah ibadah mendapatkan perhatian yang pantas, dan hal ini diwujudkan dengan baik,” tegasnya.

Baca Juga :  Komisi IV Memonitor Pos Penyekatan

Wakil Rakyat dari Daerah Pemilihan (Dapil) IV ini juga mengajak pengurus rumah ibadah di Kabupaten Kapuas untuk mengusulkan rumah ibadah yang membutuhkan perhatian, sehingga nantinya dapat ditindaklanjuti oleh pemerintah daerah.

“Harapannya, semua rumah ibadah akan mendapatkan perhatian yang layak,” pungkasnya. (alh)

Artikel Terkait

Pimpinan DPRD Kapuas Hadiri Rakornas

Antisipasi dan Waspada Kebakaran

Hasil Reses Siap Diperjuangkan

Wakil Rakyat Dapil Selat Lakukan Reses

Terpopuler

Artikel Terbaru

/