Kamis, November 21, 2024
24.5 C
Palangkaraya

Sidang Kedua Irigasi Tahun 2024

Peran Irigasi Sangat Krusial Mewujudkan Swasembada Pangan

PALANGKA RAYA- Ketua Umum Komisi Irigasi Provinsi Kalteng Ir Leoanrd S Ampung MM MT membuka sidang II tahun 2024 Komisi Irigasi Periode 2021-2024. Kegiatan berlangsung di Aula Bappedalitbang Provinsi Kalteng, Rabu (13/11).
Dikatakan Leonard, sidang ke-2 Komisi Irigasi yang diadakan dalam tahun 2024 ini sangat istimewa, karena berlangsung di awal komitmen besar Presiden Prabowo terhadap program ke­tahanan pangan nasional.
“Dalam program ini, peran irigasi sangat krusial sebagai salah satu pilar utama dalam mewujudkan swasembada pangan,” katanya saat itu.
Menurut Leonard, salah satu program prioritas Presiden Prabowo terhadap ketahanan pangan, yaitu Swasembada pangan, energi, dan air, deng­an demikian Komisi Irigasi Provinsi Kalimantan Tengah berperan penting ke depannya.
“Kita menyadari bahwa ketahanan pangan bukan hanya tentang ketersediaan pangan yang cukup, tetapi juga tentang bagaimana pangan dapat diakses dengan mudah, terjangkau dan berkelanjutan,”tegasnya.
Selain itu Provinsi Kalteng dengan luas lahan pertanian yang sangat potensial, memiliki peran penting dalam mendukung keberhasilan program ketahanan pangan nasional ini. Presiden telah menekankan pentingnya revitalisasi dan optimalisasi lahan pertanian, termasuk perbaikan infrastruktur irigasi yang menjadi jantung dari produktivitas pertanian.
Oleh karena itu, koordinasi antara semua pemangku kepentingan sangat diperlukan untuk memastikan bahwa setiap upaya yang kita lakukan sejalan dengan visi besar ini.
“Saya ingin mengajak seluruh anggota komisi, pihak pemerintah daerah, instansi terkait, dan para petani serta masyarakat untuk lebih mening­katkan kolaborasi dalam upaya kita bersama,” harapnya.
Tantangan dilapangan tidaklah ringan. Namun dengan komitmen dan kerja sama yang solid diyakini dapat mewujudkan Kalteng sebagai salah satu lumbung pangan yang berkontribusi besar pada ketahanan pangan nasional.
Pihaknya menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang telah hadir dan berkomitmen untuk mewujudkan pengelolaan irigasi dan ketahanan pangan yang berkelanjutan di Bumi Tambun Bungai. (hms/nue)

Baca Juga :  Semakin Menjaga Sinergitas

PALANGKA RAYA- Ketua Umum Komisi Irigasi Provinsi Kalteng Ir Leoanrd S Ampung MM MT membuka sidang II tahun 2024 Komisi Irigasi Periode 2021-2024. Kegiatan berlangsung di Aula Bappedalitbang Provinsi Kalteng, Rabu (13/11).
Dikatakan Leonard, sidang ke-2 Komisi Irigasi yang diadakan dalam tahun 2024 ini sangat istimewa, karena berlangsung di awal komitmen besar Presiden Prabowo terhadap program ke­tahanan pangan nasional.
“Dalam program ini, peran irigasi sangat krusial sebagai salah satu pilar utama dalam mewujudkan swasembada pangan,” katanya saat itu.
Menurut Leonard, salah satu program prioritas Presiden Prabowo terhadap ketahanan pangan, yaitu Swasembada pangan, energi, dan air, deng­an demikian Komisi Irigasi Provinsi Kalimantan Tengah berperan penting ke depannya.
“Kita menyadari bahwa ketahanan pangan bukan hanya tentang ketersediaan pangan yang cukup, tetapi juga tentang bagaimana pangan dapat diakses dengan mudah, terjangkau dan berkelanjutan,”tegasnya.
Selain itu Provinsi Kalteng dengan luas lahan pertanian yang sangat potensial, memiliki peran penting dalam mendukung keberhasilan program ketahanan pangan nasional ini. Presiden telah menekankan pentingnya revitalisasi dan optimalisasi lahan pertanian, termasuk perbaikan infrastruktur irigasi yang menjadi jantung dari produktivitas pertanian.
Oleh karena itu, koordinasi antara semua pemangku kepentingan sangat diperlukan untuk memastikan bahwa setiap upaya yang kita lakukan sejalan dengan visi besar ini.
“Saya ingin mengajak seluruh anggota komisi, pihak pemerintah daerah, instansi terkait, dan para petani serta masyarakat untuk lebih mening­katkan kolaborasi dalam upaya kita bersama,” harapnya.
Tantangan dilapangan tidaklah ringan. Namun dengan komitmen dan kerja sama yang solid diyakini dapat mewujudkan Kalteng sebagai salah satu lumbung pangan yang berkontribusi besar pada ketahanan pangan nasional.
Pihaknya menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang telah hadir dan berkomitmen untuk mewujudkan pengelolaan irigasi dan ketahanan pangan yang berkelanjutan di Bumi Tambun Bungai. (hms/nue)

Baca Juga :  Semakin Menjaga Sinergitas

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/