Politikus Partai Demokrat ini juga meminta Pemerintah Kabupaten Kotim menindak tegas oknum yang mengkoordinir anak-anak jalanan tersebut. Pihaknya berharap tidak boleh ada pembiaran terhadap eksploitasi terhadap anak-anak dibawah umur itu apalagi daerah ini akan menjadi kota layak anak.
“Jangan ada pembiaran eksploitasi terhadap anak-anak, ini sangat penting untuk menjadi perhatian bersama, karena kita harus memperlakukan anak-anak secara baik dan benar, demi tumbuh kembang masa depan mereka,” tutupnya.(bah/uni/ko)