“Sebab siapa saja bisa terinfeksi virus ini, termasuk anak-anak, dan mereka juga bisa menularkan virus tersebut ke orang lain. Selain dilakukan vaksinasi, penerapan protokol kesehatan menjadi kebiasaan hidup baru dalam upaya penanggulangan pandemi Covid-19,” tegasnya.
Jumlah akumulasi data pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Kalteng bertambah sebanyak 13 orang, dengan total kasus mencapai 46.480. Penambahan pasien dinyatakan sembuh sebanyak 24 orang, dengan total kasus mencapai 44.800. Sementara pasien dinyatakan meninggal dunia tak ada penambahan, sehingga jumlahnya tetap 1.570 orang atau dengan tingkat kematian atau case fatality rate (CFR) 3,4 persen. (abw/nue/ce/ala)