Site icon KaltengPos

Serah Terima Jabatan Hal yang Biasa

PROKOPIM BATARA UNTUK KALTENG POS PELANTIKAN WAKET PN : Wakil Bupati Barito Utara Sugianto Panala Putra foto bersama saat menghadiri pelantikan Wakil Ketua Pengadilan Negeri Muara Teweh di aula Kantor Pengadilan Negeri setempat, Jumat (16/12).

MUARA TEWEH – Wakil Bupati (Wabup) Barito Utara (Batara) Sugianto Panala Putra mengucapkan terima kasih atas pengabdian Leo Sukarno SH sebagai ketua Pengadilan Negeri Muara Teweh selama ini.
Hal itu disampaikan Wabup Sugianto Panala Putra saat perpisahan Ketua Pengadilan Negeri (PN) Muara Teweh dan pelantikan Wakil Ketua Pengadilan Negeri Muara Teweh di aula Kantor Pengadilan Negeri setempat, Jumat (16/12).
Dalam kegiatan tersebut, selain wabup juga dihadiri FKPD, Ketua PN Muara Teweh masa bakti 2021-2022 Leo Sukarno, Ketua Pengadilan Agama Muara Teweh, Wakil Ketua Pengadilan Negeri Muara Teweh yang baru dilantik Sugiannur SH, asisten sekda, kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Barito Utara, pimpinan instansi vertikal, perbankan dan perusahaan serta undangan lainnya.
“Pada hari ini, salah satu rekan kita yaitu ketua Pengadilan Negeri Muara Teweh, harus berpisah dan meninggalkan Kabupaten Barito Utara untuk melaksanakan tugas di tempat yang baru,” kata Sugianto Panala Putra menyampaikan sambutan Bupati H Nadalsyah di aula PN setempat, Jumat petang.
Dikatakan wabup, ada pepatah mengatakan, ada pertemuan pasti ada perpisahan. Ini semua merupakan sebuah momen perpisahan sebagai konsekuensi dari pelaksanaan tugas sebagai aparatur negara.
“Serah terima jabatan dan alih tugas ini merupakan hal biasa, dan pasti terjadi dalam kehidupan organisasi pemerintah di mana pun. Bagi organisasi yang dinamis, serah terima dan mutasi jabatan, berjalan sesuai dengan kebutuhan organisasi, karena memang merupakan bagian dari kehidupan organisasi, dan bagian dari pola pembinaan karier aparaturnya,” tegasnya.
Pada kesempatan tersebut, wabup menyampaikan atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Barito Utara mengucapkan terima kasih dan apresiasi atas kemitraan yang terjalin dengan baik selama ini antara Pemkab Barito Utara dengan Pengadilan Negeri Muara Teweh di bawah kepimimpinan Leo Sukarno.
“Kami ucapkan selamat bertugas di tempat yang baru kepada bapak Leo Sukarno SH. Kiranya Kabupaten Barito Utara memiliki kesan yang manis di hati bapak maupun keluarga. Terima kasih atas pengabdiannya selama ini kepada Barito Utara. Semoga lebih sukses di tempat tugas yang baru. Kami selaku pribadi maupun kedinasan memohon maaf bila terdapat kekurangan selama menjalankan tugas,” ucap Anto, sapaan akrab Sugianto Panala Putra.
“Kepada Wakil Ketua Pengadilan Negeri Muara Teweh yang baru Sugiannur SH, kami ucapkan selamat datang dan bergabung di Pengadilan Negeri Muara Teweh. Selamat mengemban tugas dan tanggung jawab yang baru,” kata wabup. (her/ens)

Exit mobile version