Siswandoyo mengharapkan kepada pimpinan dan staf labolatorium (teknis, administrasi dan penunjang) wajib hadir dan bersunguh-sungguh mengikuti dengan seksama bimbingan serta harus menindaklanjuti setiap masukan dan arahan dari pembimbing.
“Saya sangat mengharapkan peserta wajib hadir dan sungguhsungguh mengikuti kegiatan bimbingan akreditasi ini,” pintanya.
Sementara itu, Kepala UPT Labkesda Rusdiana mengucapkan, selamat datang kepada nara sumber pusat bimbingan akreditasi labkes drg Irfan Arifi n dan Alexander K Ruslim ke Kabupaten Barito Utara. Semoga dapat memberikan masukan dan arahan serta perbaikan agar persiapan akreditasi bisa lebih baik dan maksimal lagi.
“Kepada teman-teman seluruh staf Labkes Kabupaten Barito Utara, mari kita gunakan kesempatan atau momentum yang baik ini untuk menambah wawasan dan pengetahuan kita,” katanya.
Menurut dia, tahapan persiapan untuk akreditasi Labotarorium Kesehatan Kabupaten Barito Utara ada enam. Yaitu workshop persiapan akreditasi, monitoring dan evaluasi kesiapan akreditasi, bimbingan I akreditasi, bimbingan II akreditasi, pra survei dan yang terakhir survei akreditasi.
“Kami sudah sampai pada tahapan yang ketiga. Dengan adanya bimbingan I ini diharapkan seluruh pegawai Lapkes Barito Utara dapat memperoleh informasi dan acuan dalam proses akreditasi dan dapat bekerja sama, berupaya dan terlibat dalam proses pelaksanaan akreditasi Labkes Dinkes Barito Utara hingga dapatkan hasil yang maksimal,” pungkasnya. (her/ens)