SAMPIT-Bupati Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) H Halikinnor melepas kontingen Kwartir Cabang Pramuka Kotim untuk memengikuti Jambore Nasional (Jamnas) XI. Jambnas ini digelar di Bumi Perkemahan Cibubur pada 14-21 Agustus 2022.
“Hari ini saya melepas 80 orang peserta kontingen Kwartir Cabang Pramuka Kotim untuk memengikuti Jambore Nasional XI yang digelar di Bumi Perkemahan Cibubur, jumlah peserta kita terbanyak dibanding daerah lain di Kalimantan Tengah,” kata Halikin, Senin (8/8)
Dirinya berharap para peserta dapat mengikuti kegiatan dengan baik sehingga dapat mengambil pengetahuan dan pengalaman secara optimal, Kontingen juga diharapkan menampilkan yang terbaik dalam setiap kegiatan sehingga akan mengharumkan nama Kalimantan Tengah (Kalteng) Khususnya Kabupaten Kotim.
“Saya berharap keberangkatan mereka akan menjadi pengalaman berharga bagi peserta dan membawa dampak positif ketika mereka kembali ke Kabupaten Kotim ini, Mereka akan melihat apa saja kegiatan positif di sana, sehingga nantinya bisa juga dilaksanakan di daerah ini, Saya juga berharap semua dapat berjalan lancar, sehat dan selamat,” harap Halikinnor.
Ia juga mengatakan pemerintah daerah sangat mendukung kegiatan Pramuka di daerah ini. Hal itu tidak disia-siakan Pramuka untuk menjalankan program semaksimal mungkin sehingga meraih penghargaan Kwarcab Pramuka Teraktif di Kalteng sebanyak sembilan kali.
“Kwarcab Kotim tidak hanya sering mengikuti kegiatan di tingkat nasional, tetapi juga pernah di tingkat internasional. Hal ini berkat kekompakan semua pihak dan didukung pemerintah daerah, dan kami tetap mendukung semaksimal mungkin untuk kegiatan Pramuka. Salah satunya adalah dengan mendukung keikutsertaan kontingen Kwarcab Kotawaringin Timur pada Jambore Nasional XI ini, tutupnya. (bah/ans/ko)