PALANGKA RAYA – Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya terus berupaya menjaga inflasi, kestabilan harga dan daya beli masyarakat di tengah tantangan ekonomi yang ada.
Pj Wali Kota Palangka Raya, Dr Hera Nugrahayu menegaskan, pengendalian inflasi menjadi salah satu prioritas utama Pemko serta pemerintah daerah lainnya.
“Berbagai langkah strategis untuk menekan laju inflasi di Kota Palangka Raya. Beberapa di antaranya adalah operasi pasar murah, pasar penyeimbang, dan pembukaan gerai Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) yang telah dibuka beberapa titik stategis di beberapa kelurahan,” terangnya, Senin (19/8/2024).
“Pelaksanaan operasi pasar murah dan pasar penyeimbang, gerai TPID, serta langkah strategis lainnya adalah upaya Pemko Palangka Raya dalam mendukung Gerakan Pangan Murah atau GPM,” tambahnya.
Hera berharap langkah ini dapat menjaga kestabilan harga kebutuhan pokok serta memastikan daya beli masyarakat tetap terjaga. Hingga saat ini inflasi dan kestabilan harga terpantau aman dan terjaga, dan Pemko akan terus menjaga situasi saat ini.
“Ini adalah bentuk responsif kami dalam menjaga ketersediaan pangan dan memastikan harga bahan pokok tetap stabil dan kami akan terus menjaga stabilitas harga dan ketersediaan barang di pasar sebagai bentuk komitmen kami kepada masyarakat,” tutup Hera. (mut/ans)