“Tetap semangat memotivasi diri untuk melaksanakan tugas dengan baik, Jaga soliditas dan tingkatkan terus prestasi dan kinerja”
Iman Wijaya SH MHum
Kajati Kalteng
PALANGKA RAYA-Senin (06/06/2022) Pukul 07.00 Wib, bertempat di halaman kantor, dilaksanakan kegiatan apel kerja yang dipimpin oleh Kepala Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kalimantan Tengah (Kalteng) Iman Wijaya SH, MHum dan diikuti oleh seluruh pejabat utama, pegawai, tenaga kontrak dan pramubakti Kejati Kalteng.
Dalam sambutannya, Kajati mengucapkan terimakasih kepada seluruh pegawai yang telah hadir dalam apel kerja pada hari ini. Apel merupakan kewajiban bagi setiap pegawai yang rutin dilaksanakan untuk melatih kedisiplinan dan tanggung jawab dalam melaksanakan tugas sehari-hari.
Pada kesempatan tersebut Kajati juga mengajak kepada seluruh pegawai agar mendukung Kejaksaan Tinggi Kalimantan Tengah menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayanai (WBBM).
“Kepada seluruh jajaran agar tetap semangat memotivasi diri untuk melaksanakan tugas dengan baik, Jaga soliditas dan tingkatkan terus prestasi dan kinerja,” pinta Kajati Kalteng Iman Wijaya SH MHum.
Untuk mewujudkan WKB dan WBBM, Kajati Berpesan kepada seluruh pegawai untuk selalu bekerja secara Jujur, Tulus dan Ikhlas.
“Saya berharap dan mengajak seluruh jajaran untuk berpartisipasi untuk pelaksanaan program tersebut. Semoga Allah SWT Tuhan Yang Maha Esa senantiasa melimpahkan petunjuk, bimbingan dan perlindungan dalam setiap kinerja dan pengabdian kita kepada masyarakat, bangsa dan negara,” pungkasnya. (hms/ala/ko)