Site icon KaltengPos

Satgas Kobar, Pelayanan yang Diyakini Akan Mempermudah Perpanjangan SIM

PANGKALAN BUN – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Kotawaringin Barat (Kobar), terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

Salah satu inovasi terbaru yang dihadirkan adalah Satgas Kobar (Satpas Go Away Service) yang beroperasi pada Sabtu (3/1/2025). Layanan SIM Keliling (Simling) yang dikenal dengan nama Satgas Kobar kali ini hadir di area Bundaran Pancasila, Pangkalan Bun.

Program ini bertujuan untuk memudahkan masyarakat dalam memperpanjang SIM tanpa harus datang ke kantor Satlantas Polres Kobar, sehingga dapat menghindari antrean panjang dan keramaian.

Kasat Lantas Polres Kobar, AKP Ghanda Novidiningrat Gunawan, S.I.K., M.H., menegaskan bahwa layanan ini dikhususkan untuk perpanjangan SIM saja. Sementara untuk pembuatan SIM baru, masyarakat tetap harus mengurusnya di ruang Satpas Satlantas Polres Kotawaringin Barat.

Kapolres Kobar, AKBP Yusfandi Usman, S.I.K., M.I.K., menyampaikan bahwa program ini dihadirkan sebagai bentuk komitmen untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat, khususnya di wilayah Kotawaringin Barat dan sekitarnya.

“Layanan ini mempermudah masyarakat dalam mengurus administrasi kendaraan, terutama bagi mereka yang SIM-nya mendekati masa kedaluwarsa, termasuk saat tanggal merah atau hari libur. Dengan adanya Satgas Kobar, warga di Pangkalan Bun dan sekitarnya tak perlu khawatir lagi,” jelas Kapolres.

Selain mempercepat proses administrasi, layanan ini juga mendukung peningkatan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya kepatuhan hukum lalu lintas. Kehadiran Satgas Kobar di Bundaran Pancasila diharapkan mampu menjangkau lebih banyak warga dan memberikan pelayanan yang optimal.

Dengan inovasi ini, Polres Kotawaringin Barat membuktikan komitmennya untuk terus berinovasi dalam memberikan layanan yang cepat, mudah, dan nyaman bagi masyarakat. (hms)

 

Exit mobile version