Site icon KaltengPos

Bagikan Bansos kepada Warakawuri dan Purnawirawan

KEPEDULIAN: Sat Polairud Polres Kobar bekerja sama dengan Bhayangkari Polres Kobar melaksanakan kegiatan pemberian bantuan sosial (bansos) kepada warakawuri dan purnawirawan Polri.

PANGKALAN BUN–Polres Kotawaringin Barat (Kobar) melaksanakan kegiatan pemberian bantuan sosial (bansos) kepada warakawuri dan purnawirawan Polri di Kabupaten Kotawaringin Barat pada Senin (14/10/2024). Kegiatan ini diinisiasi oleh Sat Polairud Polres Kobar bekerja sama dengan Bhayangkari Polres Kobar, sebagai bentuk kepedulian kepada anggota keluarga besar Polri yang telah berjasa dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Kapolres Kotawaringin Barat, AKBP Yusfandi Usman, S.I.K., M.I.K., menyampaikan rasa hormat dan penghargaan yang tinggi kepada para purnawirawan dan warakawuri Polri. Ia berharap bantuan yang diberikan dapat sedikit meringankan beban hidup serta memberikan kebahagiaan bagi para penerima.

Para warakawuri yang menerima bantuan mengungkapkan rasa terima kasih yang mendalam kepada Polres Kobar atas perhatian dan dukungan yang diberikan. Mereka merasa terharu dan bahagia karena mendapatkan perhatian khusus dari institusi Polri. Melalui kegiatan anjangsana ini, Polres Kobar tidak hanya menegaskan komitmennya dalam penegakan hukum, tetapi juga berupaya menjaga tali silaturahmi dan mempererat hubungan kekeluargaan di antara keluarga besar Polri.

“Semoga bantuan ini dapat terus berlanjut sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan kepada mereka yang telah berkontribusi bagi negara dan masyarakat,” harap kapolres.(hms)

Exit mobile version