Sabtu, Maret 22, 2025
23.8 C
Palangkaraya

Sambil Berkaca-kaca, Irjen Djoko Poerwanto Kenang Selama Jadi Kapolda Kalteng

 

PALANGKA RAYA-Langit Kota Palangka Raya tampak mendung sejak pagi hari, sebelum akhirnya hujan deras mengguyur saat prosesi kenal pamit Kapolda Kalimantan Tengah (Kalteng) dari Irjen Pol Drs Djoko Poerwanto kepada Irjen Pol Iwan Kurniawan SIK MSi, yang digelar di Graha Bhayangkara Polda Kalteng, Kamis (20/3/2025).

Momen perpisahan ini bukan sekadar seremonial pergantian pemimpin, tetapi juga momen penuh emosi dan apresiasi atas dedikasi seorang pemimpin yang telah mengabdi selama 1 tahun 4 bulan di Bumi Tambun Bungai.

Hadir dalam acara ini, para pejabat utama Polda Kalteng, forkopimda, serta tamu undangan dari berbagai elemen masyarakat.

Keakraban dan kehangatan begitu terasa, meski suasana haru tak bisa disembunyikan, terutama saat Irjen Pol Djoko Poerwanto menyampaikan sambutan perpisahan yang menyentuh hati.

Baca Juga :  Sinergi Cegah Karhutla di Palangka Raya

Dengan mata berkaca-kaca, Irjen Pol Djoko Poerwanto mengenang perjalanan tugasnya sejak Oktober 2023.

Didampingi istri, Ny Irna Djoko, dan anak-anaknya, ia menyampaikan betapa besar cintanya terhadap Kalteng dan masyarakatnya.

“Hujan yang turun deras hari ini adalah berkah luar biasa. Saya selalu berdoa agar Tuhan menjaga Kalteng dengan hujan, karena kita semua tahu bahwa tiap tahun daerah ini menghadapi ancaman kebakaran hutan dan lahan. Saya bersyukur bisa menjadi bagian dari perjuangan ini,” ucapnya.

Djoko juga menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh jajaran Polda Kalteng. Ia mengakui bahwa selama bertugas kerap bersikap tegas, bahkan tak jarang memarahi anggotanya. Namun, semua itu dilakukan demi kebaikan institusi dan masyarakat.

“Saya mohon maaf jika selama ini saya sering menegur dan menuntut lebih dari rekan-rekan sekalian. Itu bukan karena saya marah, tetapi karena saya sayang. Saya ingin semua personel Polda Kalteng menjadi pejuang tangguh yang benar-benar melaksanakan tugas dengan baik dan benar,” tambahnya.

Baca Juga :  Tingkatkan Sinergitas dan Komunikasi

Tak hanya kepada jajarannya, Djoko juga meminta maaf kepada forkopimda dan masyarakat Kalteng.

“Saya sangat mencintai Kalteng dan seluruh warganya. Jika ada perilaku saya yang kurang berkenan, mohon dimaafkan. Saya dan keluarga hanya diberi waktu 1 tahun 4 bulan di sini, tetapi kenangan dan rasa cinta ini akan kami bawa selamanya,” tuturnya penuh haru.

Sebagai bentuk apresiasi, Kalteng Pos memberikan cendera mata kepada Djoko atas dedikasi dan kerja sama yang terjalin selama ini. (ovi/ce/ala)

 

PALANGKA RAYA-Langit Kota Palangka Raya tampak mendung sejak pagi hari, sebelum akhirnya hujan deras mengguyur saat prosesi kenal pamit Kapolda Kalimantan Tengah (Kalteng) dari Irjen Pol Drs Djoko Poerwanto kepada Irjen Pol Iwan Kurniawan SIK MSi, yang digelar di Graha Bhayangkara Polda Kalteng, Kamis (20/3/2025).

Momen perpisahan ini bukan sekadar seremonial pergantian pemimpin, tetapi juga momen penuh emosi dan apresiasi atas dedikasi seorang pemimpin yang telah mengabdi selama 1 tahun 4 bulan di Bumi Tambun Bungai.

Hadir dalam acara ini, para pejabat utama Polda Kalteng, forkopimda, serta tamu undangan dari berbagai elemen masyarakat.

Keakraban dan kehangatan begitu terasa, meski suasana haru tak bisa disembunyikan, terutama saat Irjen Pol Djoko Poerwanto menyampaikan sambutan perpisahan yang menyentuh hati.

Baca Juga :  Sinergi Cegah Karhutla di Palangka Raya

Dengan mata berkaca-kaca, Irjen Pol Djoko Poerwanto mengenang perjalanan tugasnya sejak Oktober 2023.

Didampingi istri, Ny Irna Djoko, dan anak-anaknya, ia menyampaikan betapa besar cintanya terhadap Kalteng dan masyarakatnya.

“Hujan yang turun deras hari ini adalah berkah luar biasa. Saya selalu berdoa agar Tuhan menjaga Kalteng dengan hujan, karena kita semua tahu bahwa tiap tahun daerah ini menghadapi ancaman kebakaran hutan dan lahan. Saya bersyukur bisa menjadi bagian dari perjuangan ini,” ucapnya.

Djoko juga menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh jajaran Polda Kalteng. Ia mengakui bahwa selama bertugas kerap bersikap tegas, bahkan tak jarang memarahi anggotanya. Namun, semua itu dilakukan demi kebaikan institusi dan masyarakat.

“Saya mohon maaf jika selama ini saya sering menegur dan menuntut lebih dari rekan-rekan sekalian. Itu bukan karena saya marah, tetapi karena saya sayang. Saya ingin semua personel Polda Kalteng menjadi pejuang tangguh yang benar-benar melaksanakan tugas dengan baik dan benar,” tambahnya.

Baca Juga :  Tingkatkan Sinergitas dan Komunikasi

Tak hanya kepada jajarannya, Djoko juga meminta maaf kepada forkopimda dan masyarakat Kalteng.

“Saya sangat mencintai Kalteng dan seluruh warganya. Jika ada perilaku saya yang kurang berkenan, mohon dimaafkan. Saya dan keluarga hanya diberi waktu 1 tahun 4 bulan di sini, tetapi kenangan dan rasa cinta ini akan kami bawa selamanya,” tuturnya penuh haru.

Sebagai bentuk apresiasi, Kalteng Pos memberikan cendera mata kepada Djoko atas dedikasi dan kerja sama yang terjalin selama ini. (ovi/ce/ala)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/