Jumat, November 22, 2024
23.5 C
Palangkaraya

Geger ! Buaya Kuning Nyangkut di Jaring

KASONGAN – Sejumlah warga di Kota Kasongan mendadak geger. Pasalnya ada seekor buaya kuning tersangkut di jaring ikan milik warga Jalan Antang bernama Uces. Peristiwa langka itu terjadi Rabu (16/11/2022) sekitar pukul 06.00 Wib.

Informasi yang didapat Kalteng Pos, jaring ikan ini dipasang pemiliknya di muara sungai Katunen. Seperti biasa, setiap hari jaring ikan tersebut selalu diangkat pemiliknya. Namun ketika dilakukan pengecekan kali ini, tanpa disadari yang tersangkut ada seekor buaya kuning jenis sapit, dengan panjang sekitar dua meter lebih, dan berat kurang lebih sekitar 30 kilogram.

Ambeng, warga Jalan Antang ketika dikonfirmasi membenarkan jika ada warga di daerahnya yang menemukan buaya itu tersangkut di jaring. “Untuk sementara buaya itu masih diamankan di rumah warga,” ujarnya kepada wartawan media ini.

Baca Juga :  PT Sembilan Tiga Perdana Menunjukkan Kepeduliannya terhadap Warga di Dua Desa

Sementara dari pengamatan Kalteng Pos, buaya tersebut mirip dengan buaya yang terperangkap di penggilar atau jebakan ikan milik warga di Dewa Luwuk Kiri Kecamatan Tasik Payawan setahun yang lalu. Pascaterperangkap, sempat diamankan warga, dan menjadi tontonan. Namun tak lama setelah itu, kembali dilepas liarkan di sungai Katingan.(eri/ram)

KASONGAN – Sejumlah warga di Kota Kasongan mendadak geger. Pasalnya ada seekor buaya kuning tersangkut di jaring ikan milik warga Jalan Antang bernama Uces. Peristiwa langka itu terjadi Rabu (16/11/2022) sekitar pukul 06.00 Wib.

Informasi yang didapat Kalteng Pos, jaring ikan ini dipasang pemiliknya di muara sungai Katunen. Seperti biasa, setiap hari jaring ikan tersebut selalu diangkat pemiliknya. Namun ketika dilakukan pengecekan kali ini, tanpa disadari yang tersangkut ada seekor buaya kuning jenis sapit, dengan panjang sekitar dua meter lebih, dan berat kurang lebih sekitar 30 kilogram.

Ambeng, warga Jalan Antang ketika dikonfirmasi membenarkan jika ada warga di daerahnya yang menemukan buaya itu tersangkut di jaring. “Untuk sementara buaya itu masih diamankan di rumah warga,” ujarnya kepada wartawan media ini.

Baca Juga :  PT Sembilan Tiga Perdana Menunjukkan Kepeduliannya terhadap Warga di Dua Desa

Sementara dari pengamatan Kalteng Pos, buaya tersebut mirip dengan buaya yang terperangkap di penggilar atau jebakan ikan milik warga di Dewa Luwuk Kiri Kecamatan Tasik Payawan setahun yang lalu. Pascaterperangkap, sempat diamankan warga, dan menjadi tontonan. Namun tak lama setelah itu, kembali dilepas liarkan di sungai Katingan.(eri/ram)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/