Selasa, April 23, 2024
29.1 C
Palangkaraya

Harapan Anggota Dewan kepada Warga Gumas

Lokasi Tambang Berkurang, Perlu Pekerjaan Baru

KUALA KURUN – Lokasi pertambangan emas yang menjadi sumber mata pencaharian masyarakat Kabupaten Gunung Mas (Gumas) dalam memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari, saat ini semakin berkurang. Untuk itu, warga setempat dituntut mencari mata pencaharian baru demi menopang kehidupan sehari-hari dan meningkatkan kesejahteraan mereka.
”Dalam hal mata pencaharian baru, masyarakat bisa memanfaatkan lahan dengan menggeluti usaha pertanian, perikanan dan peternakan, seperti menanam padi, sayuran, budi daya perikanan, ternak ayam, sapi, babi, dan lainnya,” kata anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gumas Untung Jaya Bangas, beberapa waktu lalu.
Menurut dia, pemerintah daerah (pemda) setempat melalui dinas terkait perlu memberdayakan masyarakat dengan mengusahakan potensi mata pencaharian baru, dan mengajarkan masyarakat praktik usaha pertanian, perikanan dan peternakan dalam meningkatkan kesejahteraan.
”Masyarakat khususnya di desa juga perlu diberdayakan dalam hal memulai usaha kecil dan menengah, yang bermuara pada peningkatan kesejahteraan,” tegasnya.
Wakil rakyat dari daerah pemilihan (dapil) III mencakup Kecamatan Tewah, Kahayan Hulu Utara, Damang Batu, dan Miri Manasa ini mengingatkan kepada masyarakat, untuk meninggalkan pola pikir pragmatis atau praktis/instan, dan beralih ke pola pikir yang realistis.
”Masyarakat tidak bisa hanya mengandalkan pendapatan dari usaha penambangan emas. Mereka harus kreatif dan inovatif dalam mengelola potensi pertanian, perikanan dan peternakan untuk kesejahteraan,” ujarnya.
Di setiap kunjungan ke sejumlah desa, Untung juga terus memberikan edukasi kepada masyarakat dalam hal memulai usaha kecil dan menengah. Seperti di Desa Upon Batu, Kecamatan Tewah, masyarakat diberikan pelatihan pembuatan es krim dan roti, sehingga memiliki keterampilan untuk peningkatan perekonomian.
”Pengetahuan dan keterampilan di sektor pertanian, perikanan, serta peternakan harus diberikan kepada masyarakat untuk menciptakan mata pencaharian baru,” ungkapnya.
Politikus Partai Demokrat ini menambahkan, sejauh ini salah satu upaya dalam mendukung peningkatan kesejahteraan warga dengan menyalurkan dana aspirasi untuk sektor peternakan dan perikanan.
”Melalui dana aspirasi yang saya salurkan, diharapkan masyarakat dapat meninggalkan usaha penambangan emas dan beralih ke usaha lain yang tidak menimbulkan kerusakan lingkungan,” tandasnya. (okt/ens)

Baca Juga :  Berikan Pemahaman Terkait Legalitas PAUD

KUALA KURUN – Lokasi pertambangan emas yang menjadi sumber mata pencaharian masyarakat Kabupaten Gunung Mas (Gumas) dalam memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari, saat ini semakin berkurang. Untuk itu, warga setempat dituntut mencari mata pencaharian baru demi menopang kehidupan sehari-hari dan meningkatkan kesejahteraan mereka.
”Dalam hal mata pencaharian baru, masyarakat bisa memanfaatkan lahan dengan menggeluti usaha pertanian, perikanan dan peternakan, seperti menanam padi, sayuran, budi daya perikanan, ternak ayam, sapi, babi, dan lainnya,” kata anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gumas Untung Jaya Bangas, beberapa waktu lalu.
Menurut dia, pemerintah daerah (pemda) setempat melalui dinas terkait perlu memberdayakan masyarakat dengan mengusahakan potensi mata pencaharian baru, dan mengajarkan masyarakat praktik usaha pertanian, perikanan dan peternakan dalam meningkatkan kesejahteraan.
”Masyarakat khususnya di desa juga perlu diberdayakan dalam hal memulai usaha kecil dan menengah, yang bermuara pada peningkatan kesejahteraan,” tegasnya.
Wakil rakyat dari daerah pemilihan (dapil) III mencakup Kecamatan Tewah, Kahayan Hulu Utara, Damang Batu, dan Miri Manasa ini mengingatkan kepada masyarakat, untuk meninggalkan pola pikir pragmatis atau praktis/instan, dan beralih ke pola pikir yang realistis.
”Masyarakat tidak bisa hanya mengandalkan pendapatan dari usaha penambangan emas. Mereka harus kreatif dan inovatif dalam mengelola potensi pertanian, perikanan dan peternakan untuk kesejahteraan,” ujarnya.
Di setiap kunjungan ke sejumlah desa, Untung juga terus memberikan edukasi kepada masyarakat dalam hal memulai usaha kecil dan menengah. Seperti di Desa Upon Batu, Kecamatan Tewah, masyarakat diberikan pelatihan pembuatan es krim dan roti, sehingga memiliki keterampilan untuk peningkatan perekonomian.
”Pengetahuan dan keterampilan di sektor pertanian, perikanan, serta peternakan harus diberikan kepada masyarakat untuk menciptakan mata pencaharian baru,” ungkapnya.
Politikus Partai Demokrat ini menambahkan, sejauh ini salah satu upaya dalam mendukung peningkatan kesejahteraan warga dengan menyalurkan dana aspirasi untuk sektor peternakan dan perikanan.
”Melalui dana aspirasi yang saya salurkan, diharapkan masyarakat dapat meninggalkan usaha penambangan emas dan beralih ke usaha lain yang tidak menimbulkan kerusakan lingkungan,” tandasnya. (okt/ens)

Baca Juga :  Berikan Pemahaman Terkait Legalitas PAUD

Artikel Terkait

Harus Dukung Percepatan Jaringan Listrik

Perlu Bimbingan Teknis Pemandu Wisata

Bisa Dimanfaatkan Para Kades dan Lurah

Bantuan Sosial Harus Tepat Sasaran

Perubahan APBD Merupakan Hal Biasa

Terpopuler

Artikel Terbaru

/