Jumat, September 20, 2024
29.1 C
Palangkaraya

Anggota Dewan Katingan Mendukung RTH-DR Menjadi Sumber PAD

Rudi Hartono

KASONGAN-Berbagai macam cara dilakukan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Katingan untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Salah satunya dengan membangun taman Ruang Terbuka Hijau Dana Reboisasi (RTH-DR) di kota Kasongan. Yang mana nantinya pengunjung taman akan dikenakan tiket biaya masuk.

Kebijakan ini rupanya mendapat respons positif dari berbagai pihak. Bahkan sejumlah anggota DPRD Katingan sangat mendukung, jika RTH-DR ini nanti bisa menjadi sumber Pendapatan Asli Daerah (PAD) bagi Pemkab Katingan. “Ini bagus. Patut untuk kita dukung,” kata Anggota DPRD Kabupaten Katingan Rudi Hartono kepada Kalteng Pos, Kamis (6/1).

Apalagi ujar politikus partai Golkar ini, target PAD Katingan tahun anggaran 2022, lebih dari Rp100 miliar. Jadi keberadaan taman itu dinilainya sangat membantu untuk mencapai target itu.

Baca Juga :  Manfaatkan Waktu Pelaksanaan Kegiatan Dengan Maksimal

“Harapan kita dari dewan, Pemkab Katingan bisa membangun lagi tempat lain. Selain yang sudah ada. Sehingga makin banyak tempat objek wisata, juga makin baik bagi Kabupaten Katingan ke depan. Namun cari tempat yang memang berpotensi, dan strategis,” ucapnya.

Dengan kehadiran objek wisata seperti itu lanjutnya, tidak hanya berdampak positif untuk peningkatan PAD saja, namun dari sisi ekonomi masyarakat di sekitar tempat itu juga makin tumbuh.

“Karena warga bisa berjualan, dan lain sebagainya,” tuturnya.

Kemudian untuk keberadaan RTH-DR saat ini, dia melihat sudah cukup bagus. Yang mana juga ada fasilitas WC, dan sebagainya yang telah dibangun. Dia berharap tempat itu dibiarkan alami seperti itu. Hanya saja dia minta perlu ada penambahan pernak pernik lain yang dipasang.

Baca Juga :  Pemkab Diminta Kerja Lebih Maksimal Lagi

“Ini supaya mampu menarik minat masyarakat untuk datang berkunjung,” pungkasnya. (eri)

Rudi Hartono

KASONGAN-Berbagai macam cara dilakukan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Katingan untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Salah satunya dengan membangun taman Ruang Terbuka Hijau Dana Reboisasi (RTH-DR) di kota Kasongan. Yang mana nantinya pengunjung taman akan dikenakan tiket biaya masuk.

Kebijakan ini rupanya mendapat respons positif dari berbagai pihak. Bahkan sejumlah anggota DPRD Katingan sangat mendukung, jika RTH-DR ini nanti bisa menjadi sumber Pendapatan Asli Daerah (PAD) bagi Pemkab Katingan. “Ini bagus. Patut untuk kita dukung,” kata Anggota DPRD Kabupaten Katingan Rudi Hartono kepada Kalteng Pos, Kamis (6/1).

Apalagi ujar politikus partai Golkar ini, target PAD Katingan tahun anggaran 2022, lebih dari Rp100 miliar. Jadi keberadaan taman itu dinilainya sangat membantu untuk mencapai target itu.

Baca Juga :  Manfaatkan Waktu Pelaksanaan Kegiatan Dengan Maksimal

“Harapan kita dari dewan, Pemkab Katingan bisa membangun lagi tempat lain. Selain yang sudah ada. Sehingga makin banyak tempat objek wisata, juga makin baik bagi Kabupaten Katingan ke depan. Namun cari tempat yang memang berpotensi, dan strategis,” ucapnya.

Dengan kehadiran objek wisata seperti itu lanjutnya, tidak hanya berdampak positif untuk peningkatan PAD saja, namun dari sisi ekonomi masyarakat di sekitar tempat itu juga makin tumbuh.

“Karena warga bisa berjualan, dan lain sebagainya,” tuturnya.

Kemudian untuk keberadaan RTH-DR saat ini, dia melihat sudah cukup bagus. Yang mana juga ada fasilitas WC, dan sebagainya yang telah dibangun. Dia berharap tempat itu dibiarkan alami seperti itu. Hanya saja dia minta perlu ada penambahan pernak pernik lain yang dipasang.

Baca Juga :  Pemkab Diminta Kerja Lebih Maksimal Lagi

“Ini supaya mampu menarik minat masyarakat untuk datang berkunjung,” pungkasnya. (eri)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/