PALANGKA RAYA – Dinas Perdagangan Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Perindustrian (DPKUKMP) Kota Palangka Raya melaksanakan operasi pasar sembako murah. Sebanyak 650 paket dijual di dua kelurahan secara bersamaan. 520 paket di Kelurahan Palangka dan 130 paket di Kelurahan Menteng. Masyarakat dapat membeli sembako dengan harga Rp 100 ribu dengan membawa kupon dan fotocopy KTP. Sembako itu terdiri dari 5 kilogram beras, 2 kilogram gula dan 2 liter minyak, Sabtu (24/6).
Dalam kesempatan itu anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Palangka Raya Norhaini hadir secara langsung, dalam kegiatan operasi pasar murah yang dilakukan di Kelurahan Palangka di jalan Rinjani. Anggota Komisi C itu melakukan pengawasan secara langsung dalam pelaksanaan operasi pasar murah itu hingga akhir acara selesaiselesai dan berkesempatan menyerah sebako secara langsung.
“Dalam rangka menjalankan tugas kami sebagai anggota DPRD yaitu melakukan pengawasan, dalam hal ini dilakukan oleh dinas perdagangan yaitu operasi pasar murah,” ucap Norhaini.
Operasi pasar murah ini dilakukan sebagai bentuk perhatian pemerintah kepada masyarakat menjelang lebar idul adha hingga perasaannya natal nantinya. Norhaini berharap dengan adanya oprasi pasar ini, dapat membantu masyarakat untuk memenuhi kebutuhan dalam hal ini sembako.
“Ini merupakan bentuk perhatian pemerintah kota kepada masyarakat, menjelang lebar haji sampai pada natal nantinya, oprasi pasar murah ini akan berlangsung hingga desember nanti, kita berharap dengan adanya pasar murah ini dapat membantu masyarakat untuk memenuhi kebutuhan sembakonya,” jelasnya.(*mut/uni)