Menikmati Menu di Swiss-Belhotel dengan Cita Rasa Klasik Prancis, Ramah Kantong

11

PALANGKA RAYA-Swiss-Belhotel Danum Palangka Raya kembali mempersembahkan inovasi kuliner yang memikat. Bulan ini, nikmati sajian dengan nuansa khas Prancis yang elegan. Inisiatif ini merupakan bagian dari komitmen hotel untuk menghadirkan menu-menu unik yang selalu menarik untuk dinikmati setiap dua bulan sekali.

Executive Secretary sekaligus Public Relation Assistant Manager, Karina Novi Vriesiana, menjelaskan bahwa menu Prancis ini adalah arahan dari pusat, bertujuan untuk memberi variasi yang menyegarkan kepada tamu hotel, terutama di daerah yang terbatas dalam pilihan kuliner internasional.

Dua tema menarik diusung bulan ini: cita rasa klasik Prancis dan “The Heart of Normandy Flavor”. Menu yang ditawarkan sangat beragam, mulai dari hidangan utama seperti Duck Confit yang lembut dan menggugah selera, hingga Crème Brûlée yang manis dan renyah, semua dibanderol dengan harga terjangkau, hanya Rp 200 ribu. Para tamu bisa menikmati paket makan yang unik dan cocok dengan selera masyarakat.

“Kami selalu berinovasi agar para tamu tidak merasa bosan. Kali ini, kami hadirkan dua tema dengan lima jenis hidangan yang terjangkau,” ujar Karina.

Namun, bukan hanya menu Prancis yang disajikan. Swiss Belhotel Danum juga sangat memperhatikan cita rasa lokal. Mereka menyajikan hidangan yang telah disesuaikan dengan selera masyarakat Palangka Raya, yang biasanya lebih memilih masakan lokal. Salah satu yang banyak diminati adalah Udang Bumbu Rujak, yang kali ini disajikan dengan udang segar dan modifikasi masakan yang membuatnya terasa lebih unik.

Baca Juga :  Bawaslu Kota Palangka Raya Lantik 15 Panwascam untuk Pilkada 2024

“Kami menghadirkan variasi kuliner Nusantara yang dapat dinikmati semua kalangan. Perpaduan antara udang dan bumbu rujak menciptakan cita rasa baru yang tetap menggugah selera,” jelas Karina.

Swiss-Belhotel berupaya menjembatani perbedaan selera makanan, terutama di Palangka Raya. Mereka ingin menciptakan pengalaman makan yang baru dan berkesan, sehingga momen bersama keluarga di Swiss Belhotel Cafe menjadi lebih istimewa.

“Banyak tamu masih lebih menyukai makanan lokal seperti bakar-bakaran, sayur khas, dan masakan Banjar. Namun, kami ingin memperkenalkan pengalaman kuliner dari berbagai belahan dunia tanpa harus pergi ke luar negeri,” lanjut Karina.

Tak hanya hidangan utama, Swiss Belhotel juga mempersembahkan minuman khas seperti Normandy Apple Mojitos dan Calvados Sour, menambah keunikan saat menikmati hidangan bersama orang-orang terkasih. Semua ini disajikan dengan harga yang ramah di kantong, menepis anggapan bahwa makan di hotel selalu mahal.

“Kami ingin masyarakat tahu bahwa makan di hotel kami bisa menjadi pengalaman kuliner yang unik namun tetap terjangkau,” tambah Karina.

Baca Juga :  Gelar PKM, Tingkatkan SDM agar Produktif

Setiap hidangan memiliki cita rasa tersendiri, termasuk Udang Sambal Rujak yang memikat perhatian Dea saat menikmati sajian di Swiss Belhotel Danum Palangka Raya. Rasa udang yang dipadukan dengan sambal rujak mengingatkannya pada masa kecil saat sang ibu sering memasak untuknya.

“Saat mencicipi udang sambal rujak, saya teringat kenangan indah masa kecil, yang biasanya disajikan dengan ayam. Kini, dengan udang, rasanya jadi unik dan tetap lezat,” ungkap Dea.

Perpaduan antara udang dan sambal rujak menciptakan cita rasa baru yang unik, namun tetap mempertahankan keaslian sambal rujak itu sendiri. Swiss Belhotel Danum Palangka Raya memang dikenal menghadirkan variasi menu dengan sentuhan kreatif, termasuk menyajikan kuliner lokal dengan bahan yang tidak biasa. Udang Sambal Rujak adalah salah satu inovasi untuk memadukan cita rasa tradisional dengan seafood, sehingga para pecinta kuliner dapat menikmati pengalaman baru yang menggoda.

Dengan strategi dan inovasi yang berkelanjutan, Swiss Belhotel Danum Palangka Raya berharap dapat terus memanjakan para tamu dengan pilihan kuliner yang tak hanya lezat, tetapi juga beragam, mulai dari menu lokal hingga internasional yang penuh cita rasa, semuanya dapat dinikmati bersama keluarga tercinta.(mut)