PALANGKA RAYA-Program Studi (Prodi) Musik Gereja, Fakultas Seni Keagamaan Kristen (FSKK) – IAKN Palangka Raya menyelenggarakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) yang bertema pembinaan musik gereja dalam pelayanan jemaat Gereja Pentakosta di Indonesia (GPdI) Asi Hatalla Kasongan, Kabupaten Katingan.
PKM bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan musik bagi pemusik gereja. Seperti, dirigen paduan suara, pemandu nyanyian jemaat, pianis, organis, keyboardis, gitaris, bassis dan drummer. Kegiatan ini berlangsung sejak Juli dan Agustus untuk identifikasi kebutuhan, dan pada 28 – 30 Oktober 2022 sebagai puncak pelaksanaannya.
Pada tahun ini, Tim PKM prodi Musik Gereja memilih sasaran kegiatan di GPdI Asi Hatalla Kasongan. Kondisi pelayanan musik pada gereja ini masih kurang maksimal, masih terjadi kekurangan pemain musik maupun pemandu nyanyian jemaat (singer). Selain itu, pemusik kurang memiliki pengetahuan bermusik seperti teknik mengiringi nyanyian jemaat, membaca notasi yang benar, teknik bernyanyi yang baik, teknik pernafasan dalam bernyanyi dan lain sebagainya.
Peluang untuk meningkatkan kualitas pemusik dan pelayanan musik di GPdI Asi Hatalla Kasongan sangat besar karena memiliki banyak bibit pemusik yang perlu dibina.
Permasalahan yang dialami oleh GPdI Asi Hatalla Kasongan adalah belum adanya regenerasi pemusik. Hal ini terlihat dari kurangnya pemusik. Seperti, pianis, organis, singer dan worship leader yang bertugas dalam pelayanan ibadah.
Selain itu, keterampilan pemusik dalam memainkan musik dan mengiringi nyanyian jemaat juga masih belum optimal. Sering kali terjadi kesalahan dalam membaca notasi musik, tempo lagu yang tidak sesuai, bahkan kesalahan dalam memilih nada dasar.
Kondisi yang diharapkan setelah pelatihan ini yaitu bertambahnya jemaat yang memiliki pengetahuan teori dan praktik musik, memimpin lagu paduan suara, melatih vokal yang tentunya akan membantu gereja dalam pelayanan. “Peserta dalam pelatihan ini diharapkan dapat membagikan ilmunya kepada jemaat yang lainnya, agar pengetahuan tersebut tidak terputus hanya sampai kepada satu atau dua orang saja,” kata Dekan FSKK IAKN Palangka Raya Berth P. Pahan.
Peserta selanjutnya harus diberi kesempatan dalam kegiatan pelayanan Minggu, agar keterampilan bermusik terpelihara dan tersalurkan saat pelayanan.
Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dalam perjalanannya atas inisiatif bapak dan ibu gembala sidang, mengajak PWKI Katingan yang dipimpin oleh Bonie untuk bersama dengan prodi Musik Gereja FSKK IAKN Palangka Raya melaksanakan pembinaan musik gereja di Kasongan. Dalam kegiatan PKM ini juga dilaksanakan penandatanganan perjanjian kerja sama (PKS) antara FSKK IAKN Palangka Raya dengan GPdI Asi Hatalla sebagai salah satu dasar pelaksanaan kegiatan.
Dekan FSKK IAKN Palangka Raya Berth P. Pahan dan Gembala GPdI ASi Hatalla Pdt Samuel Prapto Raharjo, berharap kegiatan ini mendapatkan manfaat dalam pelayanan musik gereja dan kegiatan PWKI. Selanjutnya Ketua PWKI Kabupaten Katingan, Bonie juga mengharapkan agar kegiatan seperti ini juga bisa menyasar ke gereja-gereja PAC PWKI di kecamatan-kecamatan di Kalimantan Tengah.(hms/sos/ram)