Jumat, November 22, 2024
30.8 C
Palangkaraya

Jepang vs Spanyol: Samurai Biru Harus Menang

TIMNAS Spanyol memang sedang regenerasi. Di Piala Dunia 2022 kali ini, hampir sebagian besar diisi pemain muda. Hanya beberapa nama lama yang masuk skuad.

Walaupun banyak pemain muda, saya pikir permainan Spanyol masih sangat baik. Permainan cepat yang dikombinasikan umpan-umpan pendek masih terlihat. Selain itu, skuad sekarang ini sangat kompak.

Permainan Spanyol juga tidak buruk saat ditahan imbang Jerman 1-1 setelah sebelumnya menang 7-0 atas Kosta Rika. Jerman salah satu tim kuat di dunia, juara dunia empat kali. Ketika melawan Spanyol, mereka juga bermain habis-habisan karena sudah kalah oleh Jepang di laga pertama.

Jadi, imbang melawan Jerman bukan hasil buruk. Ingat, La Furia Roja juga unggul lebih dulu di pertandingan tersebut. Meskipun akhirnya kebobolan dan gagal memastikan lolos otomatis ke babak berikutnya.

Anak-anak muda Spanyol yang sudah mengoleksi empat poin dari dua laga ini akan kembali diuji. Mungkin ujian terberat di fase grup. Mereka akan bermain di laga hidup mati melawan Jepang di Stadion Internasional Khalifa di Al Rayyan dini hari nanti WIB.

Baca Juga :  Kalteng Putra vs Sulut United: Tak Ingin Kecolongan Lagi

Melawan tim berjuluk Samurai Biru yang mengoleksi tiga angka dari dua pertandingan tersebut tidaklah mudah. Kenapa? Mereka salah satu raksasa sepak bola di Asia. Banyak pemainnya yang merumput di Eropa. Dan, menurut pendapat saya, para pemain Jepang di Piala Dunia kali ini sangat disiplin dalam menerapkan taktik.

Ketika mereka kalah dalam penguasaan bola seperti saat melawan Jerman, Samurai Biru mengompensasinya dengan rapatnya pertahanan. Ini yang harus dicari solusinya oleh La Furia Roja.

Saya pikir Spanyol akan tetap mendominasi permainan. Tapi, seperti juga dialami Jerman, itu bukan jaminan bakal mudah membuka benteng Jepang.

Meski demikian, saya rasa ada faktor yang bisa dimanfaatkan Spanyol untuk menang. Faktor itu adalah tuntutan Jepang untuk menang jika ingin memastikan lolos otomatis tanpa harus bergantung pada hasil lainnya di grup E antara Kosta Rika dan Jerman.

Baca Juga :  De Jong Bisa Mendarat di Old Trafford

Otomatis mereka pasti akan membuka ruang untuk melakukan penyerangan. Mereka butuh gol untuk menang. Celah ini yang harus dimanfaatkan Spanyol untuk mencetak gol, menang, dan lolos ke babak selanjutnya.

Prediksi saya, Spanyol akan menang dengan skor tipis. Mungkin 1-0. Tapi, tentu sepanjang 90 menit tidak akan mudah bagi La Furia Roja.

Ada dua pemain yang akan menjadi pembeda di timnas Spanyol hari ini. Keduanya adalah Pedri dan Gavi. Dua pemain berusia muda yang punya kualitas luar biasa dan performanya sangat bagus di Piala Dunia 2022 sejauh ini.(*)

*) YOUSSEF EZZEJJARI, Pemain Bhayangkara FC asal Spanyol. Sebelum merumput di Indonesia, menghabiskan karier di Liga Spanyol dan Andorra.

**) Sebagaimana dituturkan kepada wartawan Jawa Pos Farid S. Maulana

TIMNAS Spanyol memang sedang regenerasi. Di Piala Dunia 2022 kali ini, hampir sebagian besar diisi pemain muda. Hanya beberapa nama lama yang masuk skuad.

Walaupun banyak pemain muda, saya pikir permainan Spanyol masih sangat baik. Permainan cepat yang dikombinasikan umpan-umpan pendek masih terlihat. Selain itu, skuad sekarang ini sangat kompak.

Permainan Spanyol juga tidak buruk saat ditahan imbang Jerman 1-1 setelah sebelumnya menang 7-0 atas Kosta Rika. Jerman salah satu tim kuat di dunia, juara dunia empat kali. Ketika melawan Spanyol, mereka juga bermain habis-habisan karena sudah kalah oleh Jepang di laga pertama.

Jadi, imbang melawan Jerman bukan hasil buruk. Ingat, La Furia Roja juga unggul lebih dulu di pertandingan tersebut. Meskipun akhirnya kebobolan dan gagal memastikan lolos otomatis ke babak berikutnya.

Anak-anak muda Spanyol yang sudah mengoleksi empat poin dari dua laga ini akan kembali diuji. Mungkin ujian terberat di fase grup. Mereka akan bermain di laga hidup mati melawan Jepang di Stadion Internasional Khalifa di Al Rayyan dini hari nanti WIB.

Baca Juga :  Kalteng Putra vs Sulut United: Tak Ingin Kecolongan Lagi

Melawan tim berjuluk Samurai Biru yang mengoleksi tiga angka dari dua pertandingan tersebut tidaklah mudah. Kenapa? Mereka salah satu raksasa sepak bola di Asia. Banyak pemainnya yang merumput di Eropa. Dan, menurut pendapat saya, para pemain Jepang di Piala Dunia kali ini sangat disiplin dalam menerapkan taktik.

Ketika mereka kalah dalam penguasaan bola seperti saat melawan Jerman, Samurai Biru mengompensasinya dengan rapatnya pertahanan. Ini yang harus dicari solusinya oleh La Furia Roja.

Saya pikir Spanyol akan tetap mendominasi permainan. Tapi, seperti juga dialami Jerman, itu bukan jaminan bakal mudah membuka benteng Jepang.

Meski demikian, saya rasa ada faktor yang bisa dimanfaatkan Spanyol untuk menang. Faktor itu adalah tuntutan Jepang untuk menang jika ingin memastikan lolos otomatis tanpa harus bergantung pada hasil lainnya di grup E antara Kosta Rika dan Jerman.

Baca Juga :  De Jong Bisa Mendarat di Old Trafford

Otomatis mereka pasti akan membuka ruang untuk melakukan penyerangan. Mereka butuh gol untuk menang. Celah ini yang harus dimanfaatkan Spanyol untuk mencetak gol, menang, dan lolos ke babak selanjutnya.

Prediksi saya, Spanyol akan menang dengan skor tipis. Mungkin 1-0. Tapi, tentu sepanjang 90 menit tidak akan mudah bagi La Furia Roja.

Ada dua pemain yang akan menjadi pembeda di timnas Spanyol hari ini. Keduanya adalah Pedri dan Gavi. Dua pemain berusia muda yang punya kualitas luar biasa dan performanya sangat bagus di Piala Dunia 2022 sejauh ini.(*)

*) YOUSSEF EZZEJJARI, Pemain Bhayangkara FC asal Spanyol. Sebelum merumput di Indonesia, menghabiskan karier di Liga Spanyol dan Andorra.

**) Sebagaimana dituturkan kepada wartawan Jawa Pos Farid S. Maulana

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/