Arus balik lebaran 2023 sudah mulai terlihat. Data yang dihimpun Dinas Perhubungan (Dishub) Kalteng mencatat ada pergerakan orang datang dan pergi melalui titik-titik pemberangkatan di Kalteng. Berdasarkan data tersebut masih terlihat pergerakan orang yang datang ke Kalteng menggunakan jasa angkutan udara (data lengkap lihat tabel).
Warga yang beberapa waktu lalu mudik ke Pulau Jawa, kini terpantau mulai kembali ke Kota Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim). Ratusan pemudik itu tiba di Pelabuhan Sampit, Rabu siang (26/4). Mereka diangkut menggunakan Kapal KM Kelimutu dari pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Jawa Tengah (Jateng).