Lonjakan signifikan penggunaan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) PLN di Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah (Kalselteng) terjadi sepanjang masa libur Lebaran Idulfitri 1446 H. Berdasarkan data dari PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Kalselteng, terjadi peningkatan hingga 6,2 kali lipat dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.