Wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng) H Edy Pratowo resmi melepas keberangkatan kontingen asal Kalteng untuk mengikuti perhelatan olahraga Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XIV di Kalimantan Selatan (Kalsel) di Halaman Kantor Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalteng, Senin (19/8/2024).
Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalteng sukses menempati posisi ketiga pada (Porwanas) XIII di Malang, Jawa Timur (Jatim), setelah meraih 3 emas, 2 perak, dan 3 perunggu. Salah satu medali emas disumbangkan tim futsal PWI Kalteng setelah berhasil mengalahkan lawannya pada laga final. Dua medali emas lainnya didapatkan dari cabang olahraga (cabor) tenis lapangan, medali perak diraih dari cabor catur, sementara perunggu disumbangkan cabor E-Sport, atletik, dan tenis meja.
Anggota Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Daerah Pemilihan (Dapil) Kalimantan Tengah (Kalteng) H Agustiar Sabran mengapresiasi kontingen Kalteng yang sukses mempertahankan prestasi pada ajang Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XIII yang digelar di Malang, Jawa Timur, pekan lalu.
Ketua Kontingen Tim Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) Kalimantan Tengah (Kalteng) H Agustiar Sabran S Kom berkesempatan melepas kontingen secara resmi di Bandara Tjilik Riwut, Minggu (20/11/2022).
Kurang dari satu bulan, Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas ) XIII yang yang digelar di Malang, Jawa Timur (Jatim) akan terlaksana. Persiapan demi persiapan sudah dilakukan jauh-jauh hari bagi seluruh atlet. Tak terkecuali atlet cabang foto jurnalistik dan karya tulis jurnalistik.