SURABAYA-Di tengah hiruk-pikuk dinamika media yang terus berkembang, Lembaga Pers Dr Soetomo (LPDS) bekerja sama dengan PT Pegadaian untuk mencetak jurnalis-jurnalis profesional yang kompeten dan berintegritas.
Pelatihan terintegrasi berupa Uji Kompetensi Wartawan (UKW) ini berlangsung selama 3 hari di Dafam Pacific Caesar Hotel, Surabaya, Selasa (6/5/2025).
Suasana raung ujian dipenuhi antusiasme dari para peserta yang datang dari berbagai penjuru daerah di Indonesia. Total peserta berjumlah 26 orang, 9 di antaranya wartawan tingkat utama, 3 tingkat madya dan 14 wartawan tingkat muda.
Semuanya berkumpul dengan harapan besar untuk mengasah kemampuan jurnalistik sekaligus mengukuhkan diri sebagai wartawan yang dapat dipercaya. Suara diskusi hangat dan pertukaran ide mewarnai ruang pelatihan, memperlihatkan betapa seriusnya mereka menatap masa depan profesi yang penuh tantangan ini.
Direktur Eksekutif LPDS Kristanto Hartadi pada kesempatan tersebut menegaskan kepada seluruh peserta untuk menjadi wartawan profesional, syarat utamanya harus selalu belajar.
Oleh karena itu lanjutnya, wartawan harus memiliki empat ciri untuk menjadi wartawan profesional.
“Empat ciri itu adalah, mengaplikasikan Kode Etik Jurnalistik (KEJ), pendidikan yang teratur, idealisme dan excellent. Itu yang harus dilakukan untuk menjadi wartawan profesional,” tegasnya.
Menurutnya, pelatihan ini bukan sekedar formalitas, melainkan upaya strategis untuk membangun masa depan jurnalisme Indonesia yang profesional, berintegritas, dan inovatif.
LPDS sudah berpuluh-puluh tahun mendidik ribuan wartawan berkualitas melalui program-program pelatihan dan pengembangan kompetensi terbaik. Kini, bersama Pegadaian, LPDS kembali hadir untuk memberikan kesempatan pengukuhan kompetensi lewat UKW.
Acara yang berlangsung selama 3 hari itu menghadirkan narasumber sekaligus penguji pakar di bidang jurnalisme dan media yang membagikan wawasan terbaru serta praktik terbaik dalam bidang peliputan, etika jurnalistik, serta teknologi media digital.
Peserta diajak untuk berdiskusi dan mengikuti simulasi yang menantang, memperkuat kemampuan mereka dalam mengolah informasi secara akurat dan bertanggung jawab.
Mewakili Kepala PT Pegadaian Wilayah XII Surabaya, Deputi Operasional Surjo Rahardjo berharap UKW ini dapat meningkatkan kualitas dan profesionalisme wartawan.
“Wartawan harus menegakkan kebebasan pers yang berlandaskan kepentingan publik, melakukan evaluasi kerja dan menjaga harkat dan martabat profesi,” ucapnya.
Ia berharap UKW yang telah digelar bisa meningkatkan engagement pers dengan PT. Pegadaian. “Semoga pers menjadi sarana komunikasi, transformasi, penyebaran produk knowledge dan pemberitaan positif bagi PT Pegadaian,” pungkasnya. (zia)