PALANGKA RAYA-Babak penyisihan turnamen sepak bola antar SD/MI se-Kota Palangka Raya kian seru. Masing-masing tim menunjukan permainan terbaiknya untuk meraih poin sempurna. SDN 3 Petuk Katimpun masih menjadi satu-satunya tim yang masih perkasa, belum terkalahkan dari tiga laga yang dijalani.
Pada laga ketiganya, SDN 3 Petuk Katimpun berhasil mengamankan poin penuh saat menghadapi MIS Hidayatul Muhajirin. Kemenangan 1-0 sudah cukup bagi SDN 3 Petuk Katimpun memperkokoh posisi di puncak klasemen sementara grup C dengan raihan sembilan poin. Pertandingan ini berlangsung sengit di Lapangan Mini Kalteng Pos, Jumat sore (1/9).
Pertandingan sengit lainnya mempertemukan MI Al-Jihad melawan SDN 13 Palangka berakhir imbang 1-1. Aksi-aksi dari kedua tim membuat penonton terpukau. Motivasi dan semangat diberikan oleh penonton, orang tua, serta pelatih dari kedua tim berlaga.
Kick off babak pertama dimulai. MI Al-Jihad menggunakan jersey berwarna ungu langsung menekan pertahanan SDN 13 Palangka memakai jersey berwarna kuning hitam. Terlihat beberapa peluang berbahaya berhasil diciptakan. Tapi masih belum bisa menceploskan bola ke gawang. Di menit akhir pertandingan babak pertama, Al-Jihad mendapatkan peluang emas. Bola pun masuk lewat sepakan keras dari dalam kotak. Skor berubah menjadi 1-0 dan bertahan hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, SDN 13 Palangka terus menekan. Serangan demi serangan dilancarkan. Setelah sekian lama berjuang. SDN 13 Palangka berhasil memanfaatkan peluang. Lewat kemelut di depan gawang. Pemain SDN 13 Palangka berhasil menyamakan kedudukan 1-1, skor ini bertahan hingga peluit Panjang dibunyikan (hasil pertandingan dan klasemen sementara lihat di tabel).
Sementara itu, babak penyisihan selanjutkan akan dimulai lagi pada Senin (4/9) mendatang. Hal itu disampaikan oleh Ketua Panitia Henny A Djayadi.
“Sabtu dan Minggu tidak ada pertandingan. Babak penyisihan dimulai lagi Senin sore. Kepada semua tim yang agar mempersiapkan diri untuk menghadapi setiap pertandingan,” kata Henny, kemarin. (ham/ala)
HASIL PERTANDINGAN
Jumat, 1 September 2023
(0) MIS Hidayatul Muhajirin vs SDN 3 Petuk Katimpun (1)
(1) SD Muhammadiyah Pahandut vs MI Hidayatul Insan (1)
(1) MI AL Jihad A vs SDN 13 Palangka (1)
(1) MIS Darusa’adah vs SDN 3 Bukit Tunggal (3)
(1) SDN 5 Bukit Tunggal vs MIN 1 Kota Palangka Raya (1)
(1) SD IT AL Furqon vs SD IT Al Ghazali (1)
KLASEMEN SEMENTARA
GRUP A
TIM M M S K POIN
MI Al Jihad A 3 2 1 0 7
SD IT Al Ghazali 3 1 1 1 4
SD IT Al Furqon 3 1 1 1 4
SD 13 Palangka 3 1 1 1 4
SD Integral Hidayah A 2 0 0 2 0
GRUP B
SD Muhamadiyah 3 2 1 0 7
MI Hidayatul Insan 3 2 1 0 7
SDK Don Bosco 2 1 0 1 3
SDN 3 Bukit Tunggal 3 1 0 2 3
MI Darusa’adah 3 0 0 3 0
GRUP C
SDN 3 Petuk Katimpun 3 3 0 0 9
MIS Hidayatul Huajirin 3 2 0 1 6
SD Bukit Tunggal 2 1 0 1 3
MI Al Jihad B 3 1 0 2 3
SD Santa Maria B 3 0 0 3 0
GRUP D
SD Santa Maria A 3 2 0 1 6
SD Integral Hidayah B 3 2 0 1 6
MIN 1 Palangka Raya 3 1 1 1 4
SDN 5 Bukit Tunggal 3 1 1 1 4
SDN 2 Petuk Katimpun 2 0 0 2 0