Jumat, November 22, 2024
30.8 C
Palangkaraya

Diisukan Maju Pilkada, Sejumlah Partai Mulai Dekati Ivo

PALANGKA RAYA-Istri Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H Sugianto Sabran, Yulistra Ivo Sugianto Sabran santer dikabarkan masuk kandidat Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Palangka Raya. Menanggapi itu, Ketua Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kalteng ini mengaku masih fokus mendampingi sang suami untuk menyelesaikan masa jabatannya.

 

”Yang jelas, sekarang ini masih fokus mendampingi bapak (Gubernur) menyelesaikan masa jabatan beliau menjelang berakhir,” ujarnya kepada awak media di sela-sela acara ramah tamah Hari Raya Idulfitri 1445 H di Istana Isen Mulang, Rumah Jabatan Gubernur, Rabu (10/4).

 

Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kalteng ini mengaku belum membicarakan dengan sang suami terkait keikutsertaannya dalam Pilkada Kota Palangka Raya. Pembicaraan dengan suami, ujar Ivo, masih sebatas hal-hal yang berkaitan dengan kegiatan rutin di Pemprov Kalteng.

Baca Juga :  Pelanggar Prokes Diminta Baca Pancasila

 

”Karena bapak gubernur dan saya dan juga jajaran ingin meninggalkan legacy yang baik, adapun memang kegiatan berkaitan pengajian, pasar murah, itu semua sebenarnya konteksnya karena kita ingin meninggalkan legacy, kesan dan warisan yang baik untuk masyarakat Kalteng,” bebernya.

 

Dia tak menampik ada sejumlah partai politik yang mendekati dirinya menjelang Pilkada. Partai politik yang mendekati dirinya sendiri menggunakan jalur komunikasi yang bermacam-macam.

 

”Ada yang melalui saya, pak Gubernur, bahkan Agustiar. Tapi saat ini memang fokusnya mendampingi bapak (Gubernur) dulu,” jelasnya. (dan)

PALANGKA RAYA-Istri Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H Sugianto Sabran, Yulistra Ivo Sugianto Sabran santer dikabarkan masuk kandidat Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Palangka Raya. Menanggapi itu, Ketua Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kalteng ini mengaku masih fokus mendampingi sang suami untuk menyelesaikan masa jabatannya.

 

”Yang jelas, sekarang ini masih fokus mendampingi bapak (Gubernur) menyelesaikan masa jabatan beliau menjelang berakhir,” ujarnya kepada awak media di sela-sela acara ramah tamah Hari Raya Idulfitri 1445 H di Istana Isen Mulang, Rumah Jabatan Gubernur, Rabu (10/4).

 

Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kalteng ini mengaku belum membicarakan dengan sang suami terkait keikutsertaannya dalam Pilkada Kota Palangka Raya. Pembicaraan dengan suami, ujar Ivo, masih sebatas hal-hal yang berkaitan dengan kegiatan rutin di Pemprov Kalteng.

Baca Juga :  Pelanggar Prokes Diminta Baca Pancasila

 

”Karena bapak gubernur dan saya dan juga jajaran ingin meninggalkan legacy yang baik, adapun memang kegiatan berkaitan pengajian, pasar murah, itu semua sebenarnya konteksnya karena kita ingin meninggalkan legacy, kesan dan warisan yang baik untuk masyarakat Kalteng,” bebernya.

 

Dia tak menampik ada sejumlah partai politik yang mendekati dirinya menjelang Pilkada. Partai politik yang mendekati dirinya sendiri menggunakan jalur komunikasi yang bermacam-macam.

 

”Ada yang melalui saya, pak Gubernur, bahkan Agustiar. Tapi saat ini memang fokusnya mendampingi bapak (Gubernur) dulu,” jelasnya. (dan)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/