PALANGKA RAYA-Wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng) H Edy Pratowo resmi melepas keberangkatan kontingen asal Kalteng untuk mengikuti perhelatan olahraga Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XIV di Kalimantan Selatan (Kalsel) di Halaman Kantor Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalteng, Senin (19/8/2024). Kontingen mengaku optimistis mampu meraih juara umum dalam ajang olahraga bergengsi antar-wartawan se-Indonesia tersebut.
Wagub Kalteng mengatakan, dunia olahraga memang sudah seharusnya dikenal oleh setiap orang. Apapun profesinya. Tak terkecuali bagi wartawan. Edy meyakini seluruh wartawan yang menjadi anggota PWI turut ambil bagian dalam menyosialisasikan masyarakat sehat dengan berolahraga.
“Kami sambut baik event-event yang dilakukan oleh PWI, salah satunya Porwanas ini, dalam rangka untuk bersilaturahmi antara sesama rekan jurnalis dan bisa meraih prestasi di bidangnya,” katanya.
Menurut Edy, selain berprofesi sebagai jurnalis dalam bidang profesionalnya, sebagian awak media tentu memiliki prestasi tertentu di bidang olahraga. Adanya Porwanas diharapkan dapat meningkatkan dan menguji kemampuan olahraga yang sudah dilakukan.
“Saya kira Porwanas suatu wadah yang baik, olahraga tidak hanya dilakukan oleh kelompok atlet saja, tapi juga wartawan,” ucapnya.
Orang nomor dua di Bumi Tambun Bungai ini menyebut, selain menjadi ajang silaturahmi para wartawan se-Indonesia, event ini menjadi sparing partner sekaligus tempat menguji kemampuan para atlet yang tergabung dalam PWI di Porwanas.
“Saya juga berharap rekan-rekan yang berlaga dan bertemu wartawan di berbagai daerah untuk kemudian mempromosikan potensi-potensi yang ada di Kalteng, kami yakin teman-teman jurnalis ini adalah corong dari pemerintah daerah yang memberikan informasi suatu daerah,” pungkasnya.
Di tempat yang sama, Ketua PWI Kalteng Zainal berkomitmen agar kontingen Porwanas asal Kalteng dapat memberikan yang terbaik bagi Kalteng. Ia meminta kepada seluruh atlet dapat mengeluarkan kemampuan terbaiknya.
“Mudah-mudahan bisa juara umum, selama ini kita terus tiga besar,” kata Zainal kepada wartawan.
Ia meminta agar para atlet dapat menunjukkan ng tinggi suportivitas pertandingan. Menurut Zainal, pelatihan kepada puluhan atlet yang berlaga di berbagai cabang olahraga (cabor) sudah disiapkan sejak jauh hari sebelum Porwanas, seperti memperbanyak latihan mandiri hingga melakukan seleksi daerah.
“Optimistis bisa meraih yang terbaik, semoga para atlet kita bisa menunjukkan kemampuan maksimalnya,” tandasnya. (dan/ala)