Selasa, Mei 14, 2024
23.4 C
Palangkaraya

PT IMK Berikan Beasiswa

PALANGKA RAYA – PT Indo Muro Kencana (IMK) teken MoU dengan Universitas Palangka Raya (UPR), di Gedung PPIG UPR, Jumat (1/4). Penandatangan nota kesepahaman ini bukti, bahwa PT IMK peduli dengan pendidikan di Bumi Tambun Bungai.

“Pengembangan sumber daya manusia merupakan aset yang paling strastegis bagi perusahaan tambang, khususnya masyarakat lokal, jadi dengan mereka bisa berkembang maka tenaga kerja akan lebih  terampil dan lebih baik, sehingga pengembangan SDM ini strategis, walaupun jangka panjang, tapi itu harus dimulai,” kata Direktur IMK Mulyawan Marganda, usai penandatangan MoU dengan UPR.

Dalam perjanjian MoU tersebut, PT IMK akan memberikan beasiswa kepada 40 mahasiswa UPR, selama 4 tahun.

Baca Juga :  Indomaret Buka Gerai Pertama di Murung Raya

“Beasiswa yang diberikan ini lebih difokuskan untuk para pemuda di sekitar tambang (PT IMK, red) khususnya yang ada di Kabupaten Murung Raya, ini komitmen kami untuk masyarakat sekitar tambang,” terangnya.

Ia menjelaskan, beasiswa tersebut bukan satu satunya bantuan yang PT IMK berikan untuk pengembangan SDM masyarakat. Ada juga, masyarakat yang sudah lulus SMA, pihaknya kirim ke BLK Palangka Raya untuk mengikuti pelatihan di bidang otomotif dan tata boga.

“Kami juga beri pendampingan sampai mereka membuka usaha, se hingga bisa mandiri. Kami juga memiliki politeknik di Tanggerang, sejak 2019 sudah ada 17 orang yang kami kirim ke sana, semoga tahun ini angkatan pertama lulus dan bisa bekerja dengan baik,” katanya.

Baca Juga :  Yudi Kustendi Kembali Nakhodai Perkindo Kalteng

“Selanjutnya program S1 ini (beasiswa, red), semoga program ini berhasil dan bisa dilanjutkan dengan program merdeka belajar. Kami juga terbuka jika diperlukan tempat magang bagi mahasiswa, begitu juga bagi dosen yang mau penelitian atau pengembangan masyarakat lain,” tandasnya, seraya berharap, kerja sama ini dapat memberi manfaat bagi masyarakat Kalteng. (kom/aza/b5/ko)

PALANGKA RAYA – PT Indo Muro Kencana (IMK) teken MoU dengan Universitas Palangka Raya (UPR), di Gedung PPIG UPR, Jumat (1/4). Penandatangan nota kesepahaman ini bukti, bahwa PT IMK peduli dengan pendidikan di Bumi Tambun Bungai.

“Pengembangan sumber daya manusia merupakan aset yang paling strastegis bagi perusahaan tambang, khususnya masyarakat lokal, jadi dengan mereka bisa berkembang maka tenaga kerja akan lebih  terampil dan lebih baik, sehingga pengembangan SDM ini strategis, walaupun jangka panjang, tapi itu harus dimulai,” kata Direktur IMK Mulyawan Marganda, usai penandatangan MoU dengan UPR.

Dalam perjanjian MoU tersebut, PT IMK akan memberikan beasiswa kepada 40 mahasiswa UPR, selama 4 tahun.

Baca Juga :  Indomaret Buka Gerai Pertama di Murung Raya

“Beasiswa yang diberikan ini lebih difokuskan untuk para pemuda di sekitar tambang (PT IMK, red) khususnya yang ada di Kabupaten Murung Raya, ini komitmen kami untuk masyarakat sekitar tambang,” terangnya.

Ia menjelaskan, beasiswa tersebut bukan satu satunya bantuan yang PT IMK berikan untuk pengembangan SDM masyarakat. Ada juga, masyarakat yang sudah lulus SMA, pihaknya kirim ke BLK Palangka Raya untuk mengikuti pelatihan di bidang otomotif dan tata boga.

“Kami juga beri pendampingan sampai mereka membuka usaha, se hingga bisa mandiri. Kami juga memiliki politeknik di Tanggerang, sejak 2019 sudah ada 17 orang yang kami kirim ke sana, semoga tahun ini angkatan pertama lulus dan bisa bekerja dengan baik,” katanya.

Baca Juga :  Yudi Kustendi Kembali Nakhodai Perkindo Kalteng

“Selanjutnya program S1 ini (beasiswa, red), semoga program ini berhasil dan bisa dilanjutkan dengan program merdeka belajar. Kami juga terbuka jika diperlukan tempat magang bagi mahasiswa, begitu juga bagi dosen yang mau penelitian atau pengembangan masyarakat lain,” tandasnya, seraya berharap, kerja sama ini dapat memberi manfaat bagi masyarakat Kalteng. (kom/aza/b5/ko)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/