Senin, Desember 9, 2024
24.4 C
Palangkaraya

Bank Kalteng Raih Top 20 Financial Institutions 2024

PALANGKA RAYA–PT Bank Kalteng baru- baru ini kembali mengukir prestasi membanggakan. Meraih penghargaan sebagai salah satu dari Top 20 Financial Institutions 2024 dalam kategori Bank Beraset Rp10 Triliun sampai dengan <Rp25 Triliun. Penghargaan ini diberikan atas kinerja keuangan Bank Kaltng yang dinilai sangat bagus, dengan total nilai 92,21.

Penghargaan tersebut diserahkan kepada Plt Direktur Utama PT Bank Kalteng Maslipansyah, yang diwakili Pemimpin Divisi Kredit Bank Kalteng, Sriyanto, pada ajang The Finance Awards 2024, di Bali Room Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta, pada Selasa (7/10).

“Penghargaan ini diberikan oleh Infobank berdasarkan penilaian terhadap laporan kinerja keuangan yang dipublikasikan selama tiga periode terakhir, yaitu dari 2021 hingga 2023,”
kata Maslipansyah, Rabu (23/10). Menurut Masl i – pansyah, ini bukan
kali pertama Bank Kalteng mendapatkan predikat kinerja sangat bagus.

Baca Juga :  Waspada Terhadap Soceng Mengatasnamakan Bank Kalteng

“Kinerja keuangan kami terus menunjukkan peningkatan signifikan dalam tiga tahun
terakhir, khususnya pada aset, kredit, dan Dana Pihak Ketiga (DPK). Pada 2021, aset
tumbuh 13,9%, 2022 naik 15,0%, dan 2023 meningkat 13,6%. Pertumbuhan kredit yang diberikan pada 2021 mencapai 11,5%, 2022 sebesar 13,7%, dan 2023 sebesar 12,3%.

Sementara itu, DPK tumbuh 16,4% di 2021, 5,8% di 2022, dan 9,7% di 2023. Laba bersih
juga meningkat, dari 0,4% di 2021 menjadi 6,5% di 2022, dan mencapai 17,2% di
2023,” ungkapnya.

Keberhasilan ini, mencerminkan komitmen Bank Kalteng dalam menjaga performa dan kualitas layanan, serta pengelolaan aset yang terus meningkat. “Kami berharap penghargaan ini semakin memacu kami untuk berinovasi dan memberikan pelayanan terbaik bagi seluruh nasabah setia di Kalimantan Tengah,” tutupnya. (kom/yan/b5/aza)

Baca Juga :  PT Bank Kalteng Serahkan Simpel untuk SLB se-Kalteng

PALANGKA RAYA–PT Bank Kalteng baru- baru ini kembali mengukir prestasi membanggakan. Meraih penghargaan sebagai salah satu dari Top 20 Financial Institutions 2024 dalam kategori Bank Beraset Rp10 Triliun sampai dengan <Rp25 Triliun. Penghargaan ini diberikan atas kinerja keuangan Bank Kaltng yang dinilai sangat bagus, dengan total nilai 92,21.

Penghargaan tersebut diserahkan kepada Plt Direktur Utama PT Bank Kalteng Maslipansyah, yang diwakili Pemimpin Divisi Kredit Bank Kalteng, Sriyanto, pada ajang The Finance Awards 2024, di Bali Room Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta, pada Selasa (7/10).

“Penghargaan ini diberikan oleh Infobank berdasarkan penilaian terhadap laporan kinerja keuangan yang dipublikasikan selama tiga periode terakhir, yaitu dari 2021 hingga 2023,”
kata Maslipansyah, Rabu (23/10). Menurut Masl i – pansyah, ini bukan
kali pertama Bank Kalteng mendapatkan predikat kinerja sangat bagus.

Baca Juga :  Waspada Terhadap Soceng Mengatasnamakan Bank Kalteng

“Kinerja keuangan kami terus menunjukkan peningkatan signifikan dalam tiga tahun
terakhir, khususnya pada aset, kredit, dan Dana Pihak Ketiga (DPK). Pada 2021, aset
tumbuh 13,9%, 2022 naik 15,0%, dan 2023 meningkat 13,6%. Pertumbuhan kredit yang diberikan pada 2021 mencapai 11,5%, 2022 sebesar 13,7%, dan 2023 sebesar 12,3%.

Sementara itu, DPK tumbuh 16,4% di 2021, 5,8% di 2022, dan 9,7% di 2023. Laba bersih
juga meningkat, dari 0,4% di 2021 menjadi 6,5% di 2022, dan mencapai 17,2% di
2023,” ungkapnya.

Keberhasilan ini, mencerminkan komitmen Bank Kalteng dalam menjaga performa dan kualitas layanan, serta pengelolaan aset yang terus meningkat. “Kami berharap penghargaan ini semakin memacu kami untuk berinovasi dan memberikan pelayanan terbaik bagi seluruh nasabah setia di Kalimantan Tengah,” tutupnya. (kom/yan/b5/aza)

Baca Juga :  PT Bank Kalteng Serahkan Simpel untuk SLB se-Kalteng

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/