PALANGKA RAYA-Wakil Ketua I DPRD Kalteng, H Abdul Rajak mengajak seluruh stakeholder terutama masyarakat di Kalteng untuk tetap bersatu dalam perbedaan dan saling menghargai.
Razak mengatakan, momentum menyambut perayaan hari raya natal dan tahun baru sebagai langkah untuk menghargai perbedaan yang ada, semua pihak harus dapat terus menjunjung tinggi toleransi.
“Kita meskipun berbeda terutama agama, namun tetap satu daerah maupun negara. Perbedaan bukan lagi persoalan, tapi jadikan sebagai kekuatan untuk tetap dalam kebersamaan dan persatuan,” ucapnya, Rabu (6/12/23).
Ia menerangkan, Kalteng pada dasarnya memiliki ragam suku, agama dan budaya, sehingga hal itu jangan sampai menjadi penghalang untuk tetap dalam persatuan serta saling menghargai.
“Dengan kita menjunjung tinggi nilai-nilai sosial, maka itu akan dapat membangkitkan pembangunan disegala sektor. Jangan jadikan perbedaan sebagai penghalang, namun jadikan sebagai kekuatan persatuan,” ujarnya.
Razak meyakini, kehidupan sosial budaya maupun agama di Bumi Tambun Bungai akan tetap terus berjalan dengan baik tanpa ada sedikit pun yang menghalangi, dan hal itupun sudah terbukti selama ini.
“Selama ini kita hidup di Kalteng tidak ada sedikitpun permasalahan meski berbeda suku maupun agama dan budaya. Saya tentu mengapresiasi itu, semoga bisa terus dipertahankan,” imbuhnya. (irj/ans/a)